Ini Lho, 2 Objek Wisata Air Terjun di Aceh Timur, Salah Satunya Kawasan Korsevasi Gunung Lauser

- 27 Mei 2023, 15:07 WIB
Air Terjun Seurule / @moment.aceh / Instagram
Air Terjun Seurule / @moment.aceh / Instagram /


JURNALACEH.COM - Aceh Timur merupakan salah satu bagian dari Provinsi Aceh yang juga memiliki wisata terbaik, selain wisata pantainya, salah satu daerah di Aceh yang memiliki kekayaan minyak bumi di Aceh ini juga memiliki objek wisata air terjun yang cocok dijadikan sebagai tempat healing.

Air terjun yang direkomendasikan oleh JurnalAceh.com ini ini menawarkan pemandangan eksotis karena masih asri dan alami yang akan membuat Anda terpukau saat mengunjungi tempat yang satu ini.

Berikut beberapa objek wisata air terjun di Kabupaten Aceh Timur yang asik buat Anda kunjungi bersama teman ataupun bersama keluarga.

1.Air Terjun Terujak

Objek wisata Air Terjun Terujak merupakan tempat wisata yang berudara sejuk serta mempunyai pemandangan hutan alam yang indah yang ada di Aceh Timur. Dikutip dari laman resmi pemkab Aceh Timur, Air terjun ini terletak dalam  kawasan  Hutan Lindung Leuser

Baca Juga: Top, 3 Tempat Wisata di Tanggerang yang Lagi Hits 2023, Paling Cocok Bareng Keluarga

Air terjun Terujak berjarak sekitar kurang lebih sekitar 89 Km dari Kota Idi Rayeuk yaitu di Desa Terujak, Kecamatan Serba Jadi (Lokop), Kabupaten Aceh Timur. Untuk mengunjungi objek  wisata  ini ada beberapa cara.

Anda dapat menggunakan kendaraan mobil melalui Simpang Kampung Beusa, Kecamatan Peureulak Barat dan dilanjutkan dengan sepeda motor.Untuk sampai ke Desa Terujak  kita membutuhkan waktu sekitar 2 jam hingga 3 jam dari jalan nasional Medan–Banda Aceh.

Halaman:

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x