Ini Lho 5 Tempat Wisata di Aceh Paling Populer, dari Sejarah, Religi hingga Wisata Alam

- 17 Januari 2023, 13:15 WIB
Danau Lut Tawar adalah sebuah danau di dataran tinggi Gayo,Takengon,Aceh Tengah yang memiliki suhu sangat dingin karena berada di bawah kaki gunung Burnitelong
Danau Lut Tawar adalah sebuah danau di dataran tinggi Gayo,Takengon,Aceh Tengah yang memiliki suhu sangat dingin karena berada di bawah kaki gunung Burnitelong /Jurnal Aceh

JURNALACEH.COM- Destinasi wisata di ujung barat indonesia alias Aceh memang didominasi oleh keindahan alam. Dan juga dihiasi lautan biru yang cantik, apalagi Aceh letaknya diantara Samudera Hindia dan Selat Malaka.

Selain itu, Aceh juga terkenal dengan penerapan hukum syariat Islam di berbagai sektor, makanya Aceh mendapat julukan sebagai Serambi Mekah.

Jika menoleh ke belakang, Aceh pernah mengalami musibah dahsyat yang merenggut banyak korban jiwa pada tahun 2004 silam yaitu tsunami, hal tersebut membuat sektor pariwisatanya sempat padam.

Baca Juga: Rekomendasi Objek Wisata di Lampung, Paling Hits dan Cocok Banget Buat Healing

Saat ini, Aceh mulai bangkit kembali. Bahkan, destinasi wisatanya semakin maju. Berikut JurnalAceh.com telah merangkum dari berbagai sumber 5 destinasi wisata wajib dikunjungi jika ke aceh:

1. Masjid Raya Baiturrahman
Yang pertama, soal wisata religi jelas mengunjungi Masjid Raya Baiturrahman yang sudah ada sejak tahun 1600-an.

Masjid Raya Baiturrahman Aceh dibangun pada masa pemerintahan Sultan Iskandar Muda, dengan tujuan sebagai pusat pengajaran ilmu agama. Masjid ini mampu menampung sebanyak 1900 jamaah, di bagian luar masjid terdapat taman yang indah.

Baca Juga: 5 Wisata Kuliner Rekomended Khas Cirebon Bakal Bikin Lidahmu Bergoyang

Saat tsunami pada tahun 2004, Masjid Raya Baiturrahman merupakan salah satu bangunan yang tetap kokoh berdiri dan dijadikan sebagai tempat pengungsian, serts tempat berlindung dari kepungan air.

Sejak dibangun, Masjid kebanggan masyarakat aceh ini sudah mengalami renovasi hingga 5 kali serta beberapa perluasan area. Dan pastinya lebih indah.

2. Museum Tsunami
Soal sejarah, museum Tsunami Aceh menjadi salah satu wajib dikunjungi jika ke aceh. Yang mana, menyimpan nama-nama dari korban Tsunami Aceh tahun 2004, yang tertulis satu persatu. Serta dokumentasi foto tsunami.

Baca Juga: Berikut ini 4 Referensi Wisata Kekinian di Mojokerto, Wajib Kamu Kunjungi

Menariknya, museum Tsunami tersebut, didesain oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, saat itu ia masih berprofesi sebagai seorang arsitek.

• Lokasi: Jl. Sultan Iskandar Muda, No. 3, Sukaramai, Kecamatan Baiturrahman, Kota Banda Aceh, Aceh.

• Tiket masuk: Rp. 2.000,- hingga Rp. 10.000,-

• Jam buka: 09.00 – 16.00

3. Pantai Lhoknga
Pantai yang memiliki hamparan pasir berwarna putih, serta laut yang berwarna biru, pantai ini sering digunakan untuk bermain selancar air atau surfing.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Wisata di Kudus Terbaru 2023, Instagenik Buat Selfi-selfi dan Cuci Mata

Di sekitar lokasi Pantai Lhoknga terdapat penyewaan papan selancar, sehingga dapat mempermudah kamu ketika hendak bermain surfing.

• Lokasi: kecamatan Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar, Aceh.

• Tiket masuk: Rp. 15.000,-

• Jam buka: 07.00 – 17.00

4. Danau Lut Tawar
Destinasi wisata yang satu ini juga menjadi daya tarik tersendiri. Apalagi terletak di kawasan dataran tinggi, jauh dari ibu kota provinsi. Namun, familiar dengan kopinya yaitu kopi gayo.

Di sana ada destinasi wisata yang tak kalah menarik, yaitu Danau Lut Tawar. Danau yang dikelilingi pegunungan tinggi, serta dipenuhi kebun kopi. Memiliki udara yang sejuk saat malam dan siang hari.

Baca Juga: Rekomendasi Kuliner Magelang yang Bikin Nagih Lagi, Rasanya Maknyus

Danau ini terlihat sangat luas, estimasi waktu untuk berkeliling menggunakan kendaraan, bisa memakan waktu hingga 3 jam.

5. Pulau Rubiah
Pulau Rubiah adalah yang terletak di Sabang. Yang mana, wisatawan akan mendapatkan panorama alam indah baik di daratan maupun lautannya.

• Lokasi: Kota Sabang, Aceh.***

Editor: Fachrulrazi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x