Top 3 Tempat Wisata Populer Kota Padang, Nomor 3 Lagi Viral di TikTok

- 4 Februari 2023, 18:35 WIB
Pulau Mentawai/Instagram/@ayokitakemana
Pulau Mentawai/Instagram/@ayokitakemana /

JURNALACEH.COM – Siapa yang tidak kenal Kota Padang, ibukota dari Sumatera Barat ini sudah lama terkenal karena wisata kulinernya yang begitu lezat dan mendunia. Selain itu, Kota Padang juga terkenal dengan seni budayanya yang begitu mengagumkan, yakni arsitektur Rumah Gadang yang saat ini dijadikan konsep desain Ibukota Nusantara baru di Kalimantan Timur.

Selain terkenal dengan wisata kuliner dan seni arsitekturnya, Kota Padang juga memiliki begitu banyak tempat wisata yang kekinian yang wajib kamu kunjungi saat sedang liburan ke Sumatera Barat. Wisata di Padang mampu menyajikan panorama pemandangan alam yang begitu indahdan mengagumkan.

Buat yang penasaran tentang keseruan wisata di Kota Padang, yuk simak beberapa tempat wisata paling hits dan populer berikut ini.

 Baca Juga: TOP 3 Warung Bakso Terfavorit di Banda Aceh, Daging dan Kuahnya Bikin Ngiler

1. Pantai Nirwana

Buat kamu yang suka dengan wisata bahari, kamu wajib banget mengunjungi tempat wisata yang satu ini, Pantai Nirwana menawarkan destinasi wisata laut yang sangat indah dan mampu menghipnotis pandangan para wisatawan dalam sekejap.

Adapun daya tarik dari Pantai Nirwana ini adalah pemandangan pantainya yang dilengkapi dengan beberapa batu karang dan koral-koral kecil dengan hamparan pasir putih yang indah. Selain itu, dipesisirnya juga terdapat pohon-pohon kelapa yang ditanam berjejeran.

Pemandangan pantai ini bisa kamu jadikan spot foto menarik yang menggambarkan keeksotisan dari Pantai Nirwana ini.
Pantai Nirwana ini berada di Jalan Raya padang – Painan, Teluk Bayur, Kecamatan Padang Selatan.

Halaman:

Editor: Fauzi Jurnal Aceh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x