Wildatul Husna, Pelari Gawang 400 Meter Putri Aceh akan Mengharumkan Indonesia di ASG Vietnam

- 25 Mei 2024, 12:39 WIB
Wildatul Husna, Pelari Gawang Putri Asal Aceh / Pemerintah Aceh
Wildatul Husna, Pelari Gawang Putri Asal Aceh / Pemerintah Aceh /

JURNALACEH.COM - Wildatul Husna dipanggil untuk memperkuat kontingen Indonesia pada pekan olahraga atletik pelajar sekolah Asia Tenggara atau ASEAN Schools Games (ASG) di Da Nang, Vietnam, 31 Mei – 9 Juni 2024.

Wildatul Husna pelari nomor gawang 400 meter merupakan satu dari 40 atlet atletik yang dipanggil Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) bergabung memperkuat Kontingen Indonesia untuk mengikuti ASG di Vienam.

Ketua Umum Pengurus Provinsi Persatuan Atletik Indonesia (PASI) Aceh, Bachtiar Hasan, Selasa 21 Mei 2024 menyebutkan, dipanggilnya Wildatul Husna untuk memperkuat Indonesia di ASG Vietnam merupakan suatu prestasi membanggakan dan kesempatan yang berharga.

Bachtiar mengatakan, kesempatan ini sangat bermanfaat bagi Wildatul Husna untuk menambah penampilan dalam event internasional, mempertajam limit atau catatan rekornya dan meraih prestasi.

Sebagai informasi, Wildatul juga merupakan seorang pelari gawang putri yang dipersiapkan melalui pemusatan latihan daerah (Pelatda) yang dilaksanakan KONI Aceh selama ini untuk menghadapi PON XXI/2024 Aceh – Sumatra Utara.

Wildatul saat ini jiga sedang dipersiapkan untuk diturunkan pada nomor spesialisnya, yakni lari gawang 400 meter putri dalam PON XXI/2024.

Pemanggilan Wildatul memperkuat Kontingen Indonesia sesuai prestasi yang dicapainya selama ini, di antaranya meraih medali emas kejuaraan nasional (Kejurnas) yunior di Solo pada 2023 setelah membukukan waktu 66,47 detik.

Meraih medali perak pada kejuaraan yunior ASEAN atau SEA Youth Games di Thailand, 5 – 10 Desember 2023. ***

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah