3 Resep Minuman Buka Puasa Simple dan Segar 2023, Bisa Dalam Jumlah Banyak, Cocok untuk Bukber

17 Maret 2023, 17:21 WIB
Es Semangka Susu/IG/@surabayafoodies /

JURNALACEH.COM - Waktu berbuka puasa bersama adalah salah satu waktu yang paling ditunggu-tunggu saat bulan Ramadan. Salah satu menu berbuka yang tak pernah terlewatkan adalah minuman, inilah resep minuman buka buasa simple dan segar 2023, bisa dalam jumlah banyak, cocok untuk bukber.

Bukber atau buka bersama biasanya merupakan salah satu tradisi berbuka yang tak terlupakan. Minuman segar tentunya merupakan menu wajib yang ada saat bukber supaya bisa melepas dahaga setelah seharian menahan diri tidak makan dan minum.

Buat kamu yang bingung ingin membuat minuman berbuka puasa simple dan segar dalam jumlah banyak untuk bukber, yuk simak terus artikel ini sampai selesai ya!

Baca Juga: Paling Populer, 4 Tempat Wisata Pangalengan Terbaik yang Cocok untuk Liburan Keluarga, Suasananya Sejuk dan Ny

1. Sop Buah

Sop buah merupakan salah satu minuman berbuka puasa yang paling sering disajikan. Minuman rasa manis ini sangat segar apalagi terdapat banyak potongan buah didalamnya. Biasanya untuk membuat sop buah, anda bisa menggunakan macam-macam buah sesuai selera.

Seperti buah pir, semangka, kiwi, melon, pear, apel, anggur, kurma dan lain sebagainya.
Anda juga bisa mengkreasikan dengan sirup supaya rasanya manis. Potongan buah ini disiram dengan susu segar dan es batu sebagai kuahnya sehingga rasanya sangat menyegarkan. Lalu tambahkan gula atau sirup sebagai pemanisnya.


2. Es Semangka Susu

Es Semangka Susu bisa menjadi menu buka Puasa simple dan segar yang bisa anda coba dirumah. Cara membuatnya juga mudah dan tidak terlalu membutuhkan banyak bahan.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Wisata Batu Terbaru dan Paling Hits 2023, Pilihan Terbaik Liburan untuk Relaksasi Diri

Anda hanya perlu menyiapkan buah semangka yang telah dipotong-potong lalu ditambah susu cair maupun kental manis. Anda juga bisa menambahkan yogurt sesuai selera, rasanya yang dingin dan segar cocok untuk Pelepas dahaga saat berbuka.

Untuk bahan-bahan yang dibutuhkan sangat sederhana seperti buah semangka, es batu, sirup, yogurt, yakult. Bahan-bahan ini bisa anda sesuaikan dengan selera masing-masing.

3. Es Timun Jeruk

Minuman berbuka puasa ini memang sangat mudah ditemukan saat bulan puasa. Rasanya yang segar juga menyehatkan mampu membuat badan segar kembali.

Baca Juga: Buruan Ikuti Program Bagi-bagi Tiket Destinasi Wisata Bulan Maret, Pilih Bali, Surabaya, Atau Jepang?

Bahan-bahan membuatnya pun sangat sederhana misalnya mentimun, es batu, gula pasir, jeruk nipis, dan daun mint sebagai pelengkapnya. Anda juga bisa menambahkan biji selasih jika ingin menambah kesegarannya.***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

 

Editor: Fauzi Jurnal Aceh

Tags

Terkini

Terpopuler