Ini Dia, 3 Tempat Wisata Pantai di Banyuwangi, Keindahan Alam Sangat Cocok Liburan Bersama Keluarga

25 Maret 2023, 08:59 WIB
Pantai Cacalan/Instagram/@pantai_cacalan/ /

JURNALACEH.COM- Keindahan tempat wisata pantai di Banyuwangi beragam yang akan ditawarkan kepada para pengunjungnya, sehingga sangat cocok dijadikan tempat liburan bersama keluarga.

Banyuwangi merupakan Kabupaten yang berada di provinsi Jawa Timur. Selain banyak tersimpan keindahan alamnya, Banyuwangi juga terkenal dengan Tari Gandrung yang menjadi maskot Kabupaten ini. 

Berikut tempat wisata pantai Banyuwangi yang sangat cocok di kunjungi bersama keluarga maupun teman Anda.

Baca Juga: Ini Lho! Wisata Air di Jawa Timur, Selain Bromo dan Pantai

1. Pantai Cacalan

Pantai Cacalan menawarkan beragam keindahan alam, tentunya banyak spot foto menarik dan ciamik. Di tempat wisata yang satu ini, pengunjungnya dapat menikmati keindahan rawa dengan menaiki kano yang telah disediakan.

Rawa tersebut airnya jernih sehingga terlihat jelas keindahan didasarnya seperti beragam jenis ikan lalu lalang bermain. Ditambah lagi kicauan burung se akan-akan menyambut kedatangan para pengunjung.

Selain dari keindahan, Pantai Cacalan juga telah tersedia berbagai fasilitas penunjang sehingga para pengunjung betah berlama-lama menikmati pesona alamnya.

Baca Juga: 4 Tempat Wisata Medan yang Cocok Dikunjungi Saat Libur Lebaran 

Adapun fasilitas yang sudah disiapkan beruap, Mushalla, toilet, kantin atau warung, payung tempat berteduh saat matahari mulai menyengat, gazebo hingga terdapat aktivitas seru yaitu memberikan makanan untuk ikan di kolam yang sudah disiapkan oleh pihak pengolola.

Lokasi berada di Desa Sukowidi, Klatak, Kalipuro, Kabupaten Banyuwangi Jawa Timur. Jam operasional dibuka setiap hari mulai pukul 07.00 hingga 19.00 WIB. Harga tiket masuk hanya Rp2.000 rupiah. 

2. Pantai Cemara

Di Pantai Cemara ini, ribuan pohon cemara udang yang tumbuh berjejeran di sepanjang pantai kurang lebih 2 kilometer. Untuk itu keindahan pohon cemara sangat cocok dijadikan spot foto untuk diabadikan di media sosial.

Baca Juga: 3 Pilihan Tempat Wisata di Bandung, Paling Estetik Serta Ramah di Kantong 

Selain dari itu, Pantai Cemara merupakan tempat wisata favorit terutama bagi warga Kota Banyuwangi. Ombak-nya yang relatif kecil, cukup aman untuk para pengunjung yang membawa anak-anak berenang dan bermain di pinggir Pantai, atau sekedar menyusuri Pantai.

Nah, ada yang lebih menarik di Pantai Cemara, maka tak heran para wisatawan memburu destinasi wisata yang satu ini. Pantai Cemara memiliki penangkaran penyu, pasirnya berwarna hitam, Sunrise hingga bisa camping. 

Lokasi berada di Pakis, Kecamatan Banyuwangi , Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. Harga tiket masul hanya dibandrol Rp2.000, ditambah biaya parkir Rp2.000 untuk roda dua dan Rp5.000 untuk roda empat. Jam buka mulai pukul 06.00 hingga 16.00 WIB.

Baca Juga: 7 Wisata Kuliner Malam di Bandung Paling Enak 2023, Varian Menunya Menggugah Selera 

3. Bangsring Underwater 

Wisatawan yang mencari obyek wisata bahari berbasis edukasi dan konservasi, maka Bangsring Underwater adalah pilihannya.

Fasilitas Bangsring Underwater terbilang lengkap. Mulai dari konservasi ikan dan terumbu karang, wahana air, wisata bawah laut, fasilitas penyeberangan antar pulau, penginapan, dan fasilitas umum lainnya. 

Wisatawan bisa mendapatkan pengalaman menarik yaitu berenang dengan hiu dalam keramba.

Baca Juga: Taman Wisata Boungenville Cocok untuk Pilihan Berlibur Akhir Pekan, Berikut Fasilitas dan Harga Tiket 

Lokasi berada di Jalan Raya Banyuwangi Situbondo, Bangsring, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. Jam operasional dibuka mulai pukul 07.00 hingga 18.00 WIB. Harga tiket tidak mahal hanya dibandrol Rp5.000 rupiah perorang.*** 

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

Editor: Farhan Nurhadi

Tags

Terkini

Terpopuler