Rekomendasi Wisata Malang, Hanya Beberapa Menit dari Stasiun, Sering Diburu Oleh Para Wisatawan

- 3 Maret 2023, 20:38 WIB
Kampung biru Arema /Instagram/@wundrvolle.world
Kampung biru Arema /Instagram/@wundrvolle.world /

JURNALACEH.COM- Mengexplore Malang tidak hanya harus berkunjung ke objek wisata yang menghabiskan waktu beberapa jam.

Ada sejumlah objek wisata Malang yang sangat dekat dengan stasiun Malang atau yang dikenal juga dengan stasiun Kotabaru dan bisa kamu jangkau dalam waktu beberapa menit bahkan bisa berjalan kaki.

Malang yang terkenal dengan berbagai destinasi wisata alam yang memukau tentunya sangat diburu oleh para wisatawan lokal maupun wisatawan asing.

Baca Juga: 5 Wisata Wonosobo Paling Populer, Pesonanya Bak Negeri Kayangang, Adem Banget Lho!

Berikut rekomendasi wisata Malang yang hanya hitungan menit dari stasiun Malang veris tim JurnalAceh.com yang mampu buat kamu pangling.

1. Taman Trunojoyo

Objek wisata pertama yang sangat dekat dengan stasiun Malang adalah Taman Trunojoyo yang hanya berjarak 1 menit saja.

Kamu hanya perlu menyeberang dari gerbang kedatangan penumpang langsung ke Taman Trunojoyo ini.

Baca Juga: Grand Wisata Bekasi Hadirkan 5 Wahana Permainan Seru, Yuk Ajak Keluargamu Main Kesini!

Sejenak beristirahat di taman ini dengan melihat 3 patung singan yang berukuran besar dan ditambah lagi dengan air mancur.

Terdapat juga sebuah perpustakaan kecil dan beberapa tampat permainan anak. Terdapat juga sebuah pohon yang besar dan rindang sehingga membuat tempat ini sangat adem.

2. Alun-alun Tugu

Objek wisata yang sangat dekat dengan stasiun Malang kedua ini adalah Alun-alun Tugu yang hanya berjarak 3 menit bahkan kamu juga bisa berjalan kaki.

Baca Juga: 2 Rekomendasi Tempat Wisata Paling Hits di Purwokerto

Seperti yang diketahui bahwa Kota Malang punya dua alun-alun yaitu Alun-alin Tugu dan Alun-alun Kota Malang.

Terletak di Jalan Tugu dan dekat dengan stasiun menjadikan objek wisata ini selalu didatangi oleh pengunjung.

Uniknya, alun-alun ini dihiasi dengan tugu yang menjulang tinggi serta dikelilingi oleh kolam teratai yang pastinya menambah keindahan lokasi wisata ini.

Baca Juga: Destinasi Wisata Bali yang Paling Memikat Hati, Ada Surga di Pulau Dewata, Yuk Kunjungi Sekarang Juga!

3. Kampung Biru Arema

Objek wisata yang terakhir tentunya juga tidak kalah menarik untuk kamu kunjungi yaitu Kampung Biru Arema yang sangat unik.

Untuk kamu yang suka foto estetik dan instagramable maka berkunjung ke lokasi wisata ini wajib sekali.

Hanya perlu berjalan kaki lebih kurang 650 meter dari stasiun Kota Malang atau sama dengan menghabiskan waktu 8 menit saja.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Wisata Alam Paling Hits dan Terbaru di Medan, Ada Spot Syuting Film King Kong Lho!

Kampung Biru Arema merupakan sebuah pemukiman yang teletak di bantaran Sungai Brantas.

Yang menjadikan wisata ini unik karena pemukiman dibawah jembatan ini dicat dengan warna biru yang sama seperti di Jodhpur India atau Juzcar Spanyol.***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

Editor: Farhan Nurhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah