Bertabur Bintang, Disebut Sebagai Film Termahal, Berikut 5 Fakta Menarik Film Buya Hamka

- 2 April 2023, 12:05 WIB
Buya Hamka/Instagram/@buyahamkamovie
Buya Hamka/Instagram/@buyahamkamovie /

JURNALACEH.COM- Buya Hamka merupakan film yang disutradarai oleh Fajar Bustomi dan akan tayang di Bioskop pada 20 April 2023.

Film ini mengangkat kisah hidup seorang Ulama Besar Indonesia asal Sumateta Barat bernama Buya Hamka yang terkenal selain seorang Ulama juga merupakan seorang Pahlawan, Tokoh Inspiratif dan juga Sastrawan.

Buya Hamka begitu dinantikan oleh penikmat layar lebar Indonesia karena film ini mengandung nilai edukasi dan inspirasi yang tinggi. Selain itu, film ini kabarnya digarap dengan nilai fantastis.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Film Terbaru, Cocok Ditonton Pada saat Libur Lebaran 2023 Bersama Keluarga

Penasaran dengan film ini? Berikut JurnalAceh.com merangkum berbagai fakta terkait film Buya Hamka untuk kawan-kawan semua.

1. Bertabur Bintang

Film yang mengangkat kisah hidup Buya Hamka ini diperankan oleh bintang-bintang populer Indonesia seperti Vino G. Bastian, Laudya Cynthia Bella, Donny Damara, Desy Ratnasari, Mawar Eva, Reza Rahadian, Rey Bong, Roy Sungkono, Mathias Muchus, Yoriko Angeline, Cok Simbara, Anjasmara, Marthino Lino dan Wafda Lubis.

Sederet nama-nama besar tersebut hadir dalam satu film garapan Fajar Bustomi tersebut dan dipastikan menambah kesan luarbiasa ketika kawan-kawan menontonnya nanti.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Wisata Alam Paling Hits dan Terbaru di Medan, Ada Spot Syuting Film King Kong Lho!

2. Proses Produksi 9 Tahun

Ide cerita film ini muncul pada tahun 2014 ketika Chand Parwez yang merupakan produser Starvision saat itu bertemu dengan mantan Ketua MUI, Din Syamsuddin.

Ketika itu, dimulai proses produksi dan naskahnya ditulis oleh Cassandra Massardi dan Alim Sudio. Akan tetapi karena sering terbengakalai, proses produksi film sempat terkendala sehingga butuh waktu 3 tahun untuk melakukan penguatan alur cerita.

3. Film Termahal Falcon Pictures

Film Buya Hamka yang digarap dan dirampungkan oleh Falcon Pictires dan Starvision ini ditetapkan sebagai film termahal Falcon Pictures.

Baca Juga: Cerita Menegangkan di Balik Film Hotel Mumbai: Kisah Nyata Penyerangan Teroris di India

Hal ini dijelaskan oleh sang produser, Federica bahwa "Buya Hamka menjadi film biopik yanga mahal, bahkan mencapai lebih dari 25 Milyard, jelas Federica.

Buya Hamka mengalahkan Bumi Manusia hasil garapan Hanung Bramantio.

4. Total Durasai 7 Jam

Film yang mengangkat biografi Buya Hamka ini dikemas sebagian rupa dalam 3 bagian. Pengabadian kisa kehidupan beliau yang sangat luarbiasa menjadikan film ini berdurasi lumayan panjang yakni 7 jam.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Wisata Malam Surabaya Paling Populer 2023, Penuh Cahaya lampu Bikin Suasana Makin Syahdu

Ini merupakan film yang panjang dan dibagi menjadi 3 bagian. Ada banyak sekali kisah kehidupan Buya Hamka yang akan sayang sekali jika tidak dimasukkan. Maka dri itu film ini dapat berdurasi menjadi 7 jam.

5.Biaya Make Up, Rp3 Miliar

Pembuatan film Buya Hamka ini begitu unik, bagaimana tidak untuk biaya make up saja sampai mengabiskan uang senilai Rp3 miliar.

Hal ini untuk kebutuhan penyesuaian karakter dalam film yang kisah hidupnya puluhan tahun silam. Ditambah dengan lokasi syuting diberbagai tempat dan busana zaman dulu tidak heran kalau Buya Hamka menghabiskan segitu untuk urusan make up saja.***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

Editor: Farhan Nurhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x