Ini Lho! 4 Wisata Purwokerto Paling Menarik untuk Dikunjungi Bareng Keluarga

- 12 April 2023, 11:13 WIB
Baturaden Adventure Forest/Instagram/@bafadventure
Baturaden Adventure Forest/Instagram/@bafadventure /

JURNALACEH.COM- Purwokerto merupakan bagian dari Kabupaten Banyumas yang terletak di Provinsi Jawa Tengah, menyimpan kekayaan alam yang begitu menawan.

Sehingga menciptakan destinasi wisata menarik yang layak untuk dikunjungi oleh wisatawan, mulai dari wisata edukasi maupun wisata alam, semua bakal kamu temukan di kota ini.

Banyak wisatawan tidak mau melewatkan waktu liburnya hanya berdiam diri di rumah saja. Mereka memanfaatkan liburnya untuk mengunjungi destinasi wisata yang ada di Purwokerto.

Baca Juga: Rekomendasi 3 Tempat Wisata Semarang yang Cocok Dikunjungi Bersama Keluarga Saat Liburan

Berikut ini ada beberapa tempat wisata menarik di Purwokerto yang wajib kamu kunjungi, jika tidak ingin menyesal. Yuk simak!

1. Kebun Raya Baturaden

Kebun Raya Baturaden merupakan salah satu tempat wisata di Purwokerto yang mengoleksi aneka tanaman, terutama tanaman bunga anggrek.

Tempat wisata ini gak cuma instagramable, namun juga dilengkapi dengan fasilitas seperti penginapan, tempat penelitian dan ruang pertemuan.

Baca Juga: Ini Lho 3 Tempat Wisata Malam Paling Instagramable di Wonogiri, Dijamin Bikin Hati Tenang dan Damai

Tempat wisata ini berlokasi di Jln Pancurantujuh - Wanawisata Baturraden, Purwokerto, Kec. Baturaden, Kab. Banyumas, Jawa Tengah.

2. New Small World Purwokerto

New Small World merupakan salah satu tempat wisata yang mengusung tema edukasi dengan tersedianya berbagai miniatur bangunan ikonik dari sejumlah tempat di penjuru dunia.

Gak cuma itu, tempat wisata ini memiliki taman bunga, kafe, dan tersedia juga area bermain untuk anak yang disebut dengan D'Ciblon.

Baca Juga: Top 3, Tempat Wisata Malam yang Indah dan Hidup di Kota Balikpapan, Suasananya Begitu Hangat dan Romantis

Tempat ini mulai buka pukul 07.00 hingga 17.00 WIB dengan harga tiket masuk mulai Rp20.000 per orang.

Tempat wisata ini berlokasi di Jln Raya Baturaden Barat Nomor 271, Desa Ketenger, Purwokerto, Jawa Tengah.

3. Curug Gede

Selanjutnya ada Curug Gede. Salah satu destinasi wisata alam yang wajib kamu kunjungi saat berkunjung ke Purwokerto.

Baca Juga: Ini Lho, Objek Wisata Malam Cimahi yang Bikin Kamu Pangling dan Lupa Pulang, Viewnya Penuh Pesona

Curug Gede ini memiliki daya tarik yang terletak pada pemandangan air terjunnya yang memiliki ketinggian 50 meter.

Selain menikmati pemandangan yang disuguhkan curug, kamu juga bisa menikmati air terjun ini dengan bermain air di kolam yang terbentuk dari aliran air terjun.

Tempat wisata ini sangat cocok dijadikan tujuan untuk healing bersama keluarga dan rasakan keseruannya selama di Curug Gede ini.

Baca Juga: Destinasi Wisata Pekanbaru Paling Populer, Cocok Jadi Tempat Healing Akhir Pekan, Buruan Kunjungi

Curug Gede berlokasi di Desa Ketengger, Kec. Baturraden, Kab. Banyunas, Jawa Tengah.

4. Baturaden Adventure Forest

Rekomendasi tempat wisata alam lainnya ada Baturaden Adventure Forest, di tempat satu ini ada berbagai aktivitas yang dapat kamu lakukan di sini.

Diantaranya ada student outbound, paintball, outbound training, camp area hingga canyoning, rasakan sensasi kesejukan yang ditawarkan oleh Baturaden Adventure Forest, dijamin bikin kamu betah berlama-lama di sini.

Tempat wisata ini berlokasi di Dusun II Pandek, Karangsalam, Baturaden, Banyumas, Jawa Tengah, tempat wisata Baturaden Adventure Forest ini buka mulai pukul 08.00 hingga 17.00 WIB.

Baca Juga: Pesona Air Terjun Deng - Deng Waterfall, Salah Satu Destinasi Wisata Favorit di Jawa Barat

Nah, itulah beberapa rekomendasi destinasi wisata menarik yang disuguhkan Kota Purwokerto yang cocok dikunjungi bareng keluarga. ***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

Editor: Farhan Nurhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x