Wow, 3 Wisata Kuliner Medan Lagi Hits dan Paling Enak dan Murah: Bikin Makanmu Jadi Berkesan

- 7 Juni 2023, 13:38 WIB
mie ayam kumango medan @mieayamkumangomedan / Instagram
mie ayam kumango medan @mieayamkumangomedan / Instagram /

Baca Juga: Paling Hits! 2 Wisata Semarang Rasa Bali: Spot Foto Wedding dan Bergaya Foto Instagramable

JURNALACEH.COM - Ketika kamj berwisata ke Medan, kamu akan menjumpai banyak sekali aktivitas wisata mulai dari kegiatan wisata alam, wisata religi hingga yang menjadi popular adalah wisata kulinernya.

Untuk kamu yang senang dengan berwisata kuliner, berikut ini adalah Rekomendasi wisata kuliner yang lagi hits di Kota Medan yang sudah JurnahAceh.com rangkum hanya untuk kamu.

Tanpa berlama-lama lagi, mari kota simak wisata kuliner yang cukup Favorite yang bisa kamu jumpai di Kota Medan :

1. RM Tabona

Tempat kuliner yang satu ini sangat familiar di telinga masyarakat Medan. Rumah makan yang mengandalkan bumbu rempah-rempah dan santan jadi menu favorit.

Salah satunya bihun kari sangat kental dan kadar rempahnya sangat kuat hingga nikmat bagi penikmat makanan sejati. Bumbu karinya yakni tersimpan racikan rempah dan santan yang bersatu padu hingga begitu nikmat disajikan.

Baca Juga: Ini Lho, 3 Rekomendasi Tempat Wisata Air Terjun di Medan yang Sangat Indah dan Bisa Memanjakan Mata

Rasa kari selalu bertahan dari waktu ke waktu. Pengunjung yang berdatangan selalu puas dengan pelayanan makanan yang enak dan berkesan.

Jika tertarik cukup Rp25.000, - Rp45.000,- sudah bisa membuat kamu kenyang.Bertempat Jalan Mangkubumi Nomor 17, Medan Maimun, Kota Medan, Sumatera Utara

2. Wajir Seafood

Tempat wisata kuliner yang menjadi favorit berikutnya adalah sebuah tempat makan Wajir seafood. Tempat ini punya menu andalan yakni jenis kerang, cumi-cumi, ikan karang, udang lobster, kepiting dan sebagainya.

Kuliner ini uniknya perpaduan masakan Melayu, nusantara, dan tanah batak. Sensasi rasa pedas dan nikmat jadi andalan pengunjung. Biasanya pengunjung banyak memesan menu cumi telur asin.

Jika sedang berada di Kota Medan, coba deh kunjungi pas waktu makan siang, rasakan keseruan menikmati makanan pedas. Bertempat Jalan Kolonel Sugiono No.31, Medan Maimun, Kota Medan, Sumatera Utara.

3. Mie Ayam Kumango

Tempat makan selanjutnya adalah tempat makan legendaris menu mie jadi favorit pengunjung jika berkunjung ke kota Medan.

Karena namanya mie ayam pasti ditambahkan racikan ayam atau daging sapi dalam porsi mie. Mie ayam kumango ini mengadopsi cita rasa dari China, seperti penggunaan minyak wijen dalam proses penyajiannya.

Uniknya mie yang dibuat punya tekstur pipih dan kenyal. Lebih enak lagi taburan daun bawang, bawang goreng, dan tauge berlimpah.

 

Soal harga dibanderol mulai dari Rp35.000,- mendapatkan satu porsi mie ayam kumango. Bertempat Jalan Mangkubumi No 16, Kecamatan Medan Maimun, Medan.

Nah itu semua ulasan sejumlah tempat makan favorit Medan selain enak, suasana yang cozy-nya juga prioritas. Selamat menikmati liburan.***

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x