Ini Lho 3 Tempat Makan Keluarga di Boyolali Paling Enak dan Terfavorit 2023

- 22 Juni 2023, 19:47 WIB
Soto Segeer Mbok Giyem/IG/@bal.andra
Soto Segeer Mbok Giyem/IG/@bal.andra /

JURNALACEH.COM – Saat kalian sedang berada di Boyolali, mungkin sedang berlibur bersama keluarga, jangan sampai melewatkan tempat kuliner yang ada disini ya. Ini lho 3 tempat makan keluarga di Boyolali yang paling enak dan terfavorit 2023, diantaranya:

1. Soto Segeer Mbok Giyem

Ini lho tempat makan keluarga di Boyolali yang paling enak dan terfavorit 2023, pada urutan pertama yaitu Soto Segeer Mbok Giyem. Saat malam hari memang enaknya menyantap makanan yang berkuah dengan citarasa gurih ya. Terlebih lagi, ketika makan malam bersama keluarga disini. Soto Segeer Mbok Giyem ini bisa dikatakan sebagai yang paling legendaris di Boyolali.

Seporsi Soto Segeer Mbok Giyem akan disuguhkan untuk kalian dengan kuahnya yang bening, segar dan menggugah selera. Soto ini diberi tambahan mie, irisan daun seledri dan bawang goreng yang renyah. Kalian juga boleh membeli lauk tambahan lainnya, seperti: jeroan maupun telur puyuh.

Baca Juga: 3 Tempat Makan Sate Kambing Enak di Jogja, Favorit Para Wisatawan yang Salah Satunya Buka Sampai Tengah Malam

Gimana? Benar-benar menggugah selera kan Soto Segeer Mbok Giyem ini. Yuk, ajak anggota keluarga kalian datang kesini, lokasinya berada di Jln. Pandanaran No.293, Sidoharjo, Banaran, Kecamatan Boyolali, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Sudah buka dari pukul 07.00 sampai dengan pukul 21.00 WIB.

2. Mina Tlatar Indah

Ini lho tempat makan keluarga di Boyolali yang paling enak dan terfavorit 2023, pada urutan kedua yaitu Mina Tlatar Indah. Bagi kalian dan keluarga yang pecinta olahan Ikan Bakar, Mina Tlatar Indah ini pilihan yang paling pas untuk dikunjungi. Karena kalian bisa menyantap menu andalannya, yakni Ikan Bakar yang lezat.

Untuk Ikan Bakar yang disuguhkan untuk kalian, merupakan ikan segar yang diolah dengan campuran bumbu yang begitu meresap. Selain itu, ikan disini memiliki ukuran yang besar. Sehingga kalian bisa dengan puas bersantap disini.

Baca Juga: Kamu Harus Tahu! 2 Tempat Makan Nasi Kandar di Medan yang Enak dan Wajib Dicoba

Nah. Tunggu apalagi? Yuk ke Mina Tlatar Indah yang berlokasi di Jln. Pangeran Diponegoro No.2, Kebonbimo, Kecamatan Boyolali, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Tempat makan ini buka mulai daei pukul 10.00 sampai dengan pukul 22.00 WIB ya.

3. Kedai Mat Moen

Ini lho tempat makan keluarga di Boyolali yang paling enak dan terfavorit 2023, pada urutan ketiga yaitu Kedai Mat Moen. Tempat makan yang satu ini sangat nyaman untuk kalian bersama keluarga, saat bersantap kesini. Bahkan ramai para wisatawan yang makan malam di Kedai Mat Moen ini.

Kalian bisa mencicipi berbagai menu andalannya, seperti: olahan ayam, ikan lele, steak dan hot Korean noodle. Selain itu, ada juga cemilan yang enak, seperti: pisang bakar, roti bakar dan kentang goreng.

Baca Juga: Yuk Jelajahi 5 Tempat Makan di Magelang dengan Cita Rasa yang Khas, Cocok Dikunjungi Bersama Keluarga

Menarik, bukan. Daripada kalian penasaran dengan citarasa menu tersebut, langsung saja ke Kedai Mat Moen yang berlokasi di Jln. Pisang No.1, Siswodipuran, Kecamatan Boyolali, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah. Kalian bisa berwisata kuliner kesini mulai pukul 09.00 sampai dengan pukul 23.30 WIB.

Demikian 3 tempat makan keluarga di Boyolali yang paling enak dan terfavorit 2023. Kuliner favorit para wisatawan saat berlibur bersama keluarga. Yuk buruan kunjungi tempat makan tersebut.***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

 

Editor: Fauzi Jurnal Aceh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah