3 Tempat Wisata di Tangerang yang Lagi Hits 2023 dengan Panorama Indah dan Bikin Betah Healing

- 2 November 2023, 17:12 WIB
Telaga Biru Cisoka/IG/@ayodolan
Telaga Biru Cisoka/IG/@ayodolan /

JURNALACEH.COM – Jalan-jalan ke Tangerang pastinya bakal seru kalau kalian berwisata ke sejumlah destinasi wisata menarik yang ada disini. Nah. Bagi kalian yang akan berlibur kesini saat weekend, ada nih referensi tempat untuk kalian kunjungi. Berikut 3 tempat wisata di Tangerang yang lagi hits 2023 dengan panorama indah dan bikin betah healing, diantaranya yaitu:

1. Telaga Biru Cisoka

Tempat wisata di Tangerang yang lagi hits 2023 dengan panorama indah dan bikin betah healing, pada urutan pertama ada Telaga Biru Cisoka. Jika kalian sedang merasa jenuh di rumah atau butuh tempat rekreasi setelah beraktivitas selama sepekan, bisa berwisata ke Telaga Biru Cisoka ini aja ya.

Telaga Biru Cisoka benar-benar memiliki keindahan alam dengan warna biru, dahulunya merupakan bekas galian tambang dan terdapat tebing berkapur disekelilingnya. Bagus juga lho sebagai spot foto menarik atau sekedar tempat untuk menenangkan diri. Telaga Biru Cisoka juga pernah dijadikan tempat penggalian pasir pada tahun 2006 hingga tahun 2012.

Baca Juga: Paling Dicari! 3 Wisata Gua Terbaik di Gunung Kidul yang Wajib untuk Kamu Kunjungi saat Berlibur

Setelah lama tidak dipergunakan lagi, sehingga terisi air dan terbentuklah Telaga Biru Cisoka tersebut. Kalian bisa masuk secara gratis ke Telaga Biru Cisoka, tanpa biaya tiket dan kalian dapat naik perahu kayu, serta berkeliling di Telaga ini. Jangan lupa berfoto, sebagai kenang-kenangan ya. Lokasi Telaga Biru Cisoka ada di Jln. Cigaru, Kecamatan Cisoka, Kota Tangerang, Banten.

2. Paradise Dreamland Giant Playground

Tempat wisata di Tangerang yang lagi hits 2023 dengan panorama indah dan bikin betah healing, pada urutan kedua ada Paradise Dreamland Giant Playground. Ini juga salah satu destinasi buat kalian rekreasi ketika weekend nanti ya. Jangan lupa ajak anngota keluarga kalian berlibur ke Paradise Dreamland Giant Playground.

Di Paradise Dreamland Giant Playground ini kalian dapat menikmati berbagai wahana, seperti: Kolam renang dengan Water Slide, Paradise Park dan ada Playground. Anak-anak pun pastinya senang banget kalau berwisata kesini. Kalian jangan melewatkan momen berfoto pada setiap spot terbaik yang ada di Paradise Dreamland Giant Playground.

Baca Juga: Ini dia! 3 Tempat Wisata Terpopuler di Pangalengan, Sajikan Liburan Keluarga yang Tidak Terlupakan

Nah. Untuk harga tiket masuk ke Paradise Dreamland Giant Playground mulai dari Rp 15.000 hingga harga Rp 40.000 ya. Lokasi Paradise Dreamland Giant Playground berada di Jln. Paradise Serpong City, Kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan, Banten.

3. Tebing Koja

Tempat wisata di Tangerang yang lagi hits 2023 dengan panorama indah dan bikin betah healing, pada urutan ketiga ada Tebing Koja. Buat kalian yang belum tau ingin berwisata kemana saat weekend ini, bisa memilih berkunjung ke destinasi wisata Tebing Koja dan menikmati keindahan view alam disini.

Tebing Koja tak hanya menyuguhkan keindahannya, namun juga kalian disini bisa merasakan keteduhan, suasana asri sekitarnya dan bikin tenang banget. Kalian bisa berfoto sepuasnya dengan spot yang berlatarkan Tebing Koja ini. Menariknya lagi, sambil berwisata ke Tebing Koja kalian juga dapat menikmati keindahan sunset, lho.

Baca Juga: Mengeksplor Keindahan Alami: 5 Tempat Wisata Instagramable di Pangalengan Wajib Kamu Kunjungi

Harga tiket masuk ke Tebing Koja hanya Rp 3.000 per orang, murah banget ya. Yuk buruan kunjungi Tebing Koja yang berlokasi di Desa Cirendeu, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang, Banten.

Tak perlu bingung lagi ya, kalian bisa berkunjung ke tempat wisata di Tangerang yang lagi hits 2023 dan menikmati keindahan alam disini, sekaligus bisa berfoto dengan spot yang bagus bareng keluarga atau teman-teman.***

Editor: Fauzi Jurnal Aceh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah