Calvin Verdonk Bersiap untuk Laga Timnas Indonesia Melawan Filipina, Amunisi Baru Garuda Muda?

- 8 Juni 2024, 14:03 WIB
Calvin Verdonk.
Calvin Verdonk. /-f/istimewa/PSSI/

JURNALACEH.COM - Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) mengonfirmasi bahwa Calvin Verdonk, bek naturalisasi, akan memperkuat Tim Nasional Indonesia dalam pertandingan melawan Filipina pada 11 Juni 2024.

Pemain yang baru resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada Selasa, 4 Juni 2024 ini, siap tampil dalam laga penting tersebut.

Ketua PSSI, Erick Thohir, menyatakan bahwa proses perpindahan pemain dari Federasi Sepak Bola Belanda (KNVB) ke PSSI telah selesai. Proses ini juga telah mendapat persetujuan dari Federasi Sepakbola Internasional (FIFA).

PSSI segera mengirimkan pemberitahuan dari FIFA kepada Federasi Sepakbola Asia (AFC) pada Rabu, 5 Juni 2024. Dengan persetujuan dari FIFA dan AFC, Calvin Verdonk yang lahir pada 26 April 1997, memiliki legalitas yang kuat untuk membela Timnas Indonesia.

"Sejak kemarin, banyak pihak di dalam negeri telah membantu mempercepat proses naturalisasi Calvin Verdonk agar ia dapat segera memperkuat tim dalam menghadapi laga krusial menuju Piala Dunia 2026," ujar Erick Thohir dalam keterangan tertulis yang dikutip pada Sabtu, 8 Juni 2024.

Erick berharap kehadiran Verdonk akan memperkokoh lini belakang Timnas Indonesia. Ia juga menginginkan persaingan yang sehat di antara para pemain untuk mendapatkan tempat di Timnas.

Saat ini, termasuk Verdonk, ada 12 pemain bertahan yang terdaftar dalam skuad Timnas. Mereka adalah Jay Idzes, Jordi Amat, Rizky Ridho, Elkan Baggot, Justin Hubner, Muhammad Ferarri, Calvin Verdonk, Shayne Pattynama, Nathan Tjoe-A-On, Pratama Arhan, Sandy Walsh, dan Asnawi Mangkualam.

"Target saya adalah memiliki dua tim inti dengan kekuatan yang merata, sehingga jika ada pemain yang absen atau tidak bisa bermain, kita memiliki pengganti dengan kualitas yang setara," ucapnya Erick.

"Pemain yang saat ini mengenakan kostum Garuda harus serius dan fokus untuk mendapatkan kesempatan membela Indonesia. Timnas hanya untuk pemain yang memiliki tekad kuat dan berjuang demi Merah Putih," Ujarnya menambahkan. ***

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah