Arti Mimpi Bertemu Ular, Pertanda Kamu Akan Dilamar ? Berikut Arti Mimpi Berkaitan dengan Ular

3 Januari 2022, 17:17 WIB
Ular adalah simbol dari kekuatan jahat dan ilmu hitam, bagaimana jika seseorang didalam mimpinya bertemu ular apakah ini pertanda baik atau sebaliknya /Sumber ; Pinterest /Snake/Windi Maiza Putri

JURNAL ACEH - Pernahkah kamu mimpi bertemu ular? digigit ular? atau dikejar hewan berbisa satu ini? lalu pertanda apakah itu?

Ular merupakan binatang melata yang ditakuti oleh sebagian orang karena dikenal memiliki bisa yang berbahaya.

Enggak sedikit orang yang berteriak ketika tiba-tiba melihat seekor ular di sekitarnya.

Dan tak sedikit pula yang percaya bahwa mimpi ular itu adalah suatu pertanda. Mimpi ular ternyata berkaitan dengan karier, asmara, hingga rezeki.

Baca Juga: Polres Aceh Timur Siap Siaga Penanganan Banjir di Sebagian Wilayah Aceh Timur

Namun, bagaimana jika seseorang bermimpi tentang ular?

Dilansir oleh tim Jurnal Aceh melalui postingan Portal Sulut.com dengan judul " Melihat Ular di Dalam Mimpi? Bisa jadi Pertanda Sesuatu, Cek di Sini Segera".

Berikut adalah beberapa arti mimpi yang berkaitan tentang ular.

Mimpi Dililit Ular

Ada dua tafsir mimpi untuk hal ini. Pertama, ada orang yang menunggu Anda. Bisa jadi orang yang menunggu Anda adalah jodoh Anda di suatu tempat.
Kedua, ada orang yang rindu atau suka kepada Anda. Bisa jadi ia orang yang mengagumi Anda dari kejauhan mendambakan hati Anda.

Baca Juga: Menjelang Liburan Tahun Baru, Ini Dia Keindahan Pulau Banyak Aceh Singkil

Mimpi Digigit Ular

Tidak selalu berkaitan dengan ular, bisa saja mimpi digigit oleh binatang reptil apapun.

mimpi digigit ular punya tafsir kalau Anda akan mendapat rezeki yang tak diduga-duga dan tidak disangka-sangka kedatangannya.

Baca Juga: Bagi yang Berzodiak Capricorn, Aquarius dan Pisces, Berikut Ramalan Zodiak 1 Januari 2022

Namun perlu digarisbawahi kalau rezeki tidak hanya perkara uang. Bisa jadi adalah kesehatan dan persahabatan yang baik.
Teman yang banyak dan keluarga harmonis juga adalah rezeki. Dalam artian, rezeki punya makna yang luas tidak sekadar persoalan uang.

Mimpi Melihat Ular

Sebenarnya tidak sekadar melihat ular, tapi juga mimpi melihat hewan.

Bisa jadi Anda akan mengalami kenaikan dalam soal karir, jabatan, atau jenjang pendidikan Anda.

Mimpi Melihat Ular Banyak Sekali di Sekeliling Anda

Ini artinya, beberapa hari ke depan, Anda akan terjebak dalam keadaan yang kurang baik dan tidak menyenangkan.

Seperti kebutuhan Anda tiba-tiba akan menumpuk. Atau batas waktu kerja (deadline) yang tidak kunjung selesai.***

Editor: Windi Maiza Putri

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler