80 Warga di Aceh Tengah Masih Mengungsi Karena Trauma Diamuk Gajah Liar

- 7 Februari 2023, 23:56 WIB
Jawaban tes IQ dalam menemukan zebra pada gambar gajah.
Jawaban tes IQ dalam menemukan zebra pada gambar gajah. /Fresher Live/

JURNALACEH.COM - Sebanyak 80 warga dari Kabupaten Aceh Tengah masih berada di tempat pengungsian setelah insiden amukan gajah liar di kebun milik warga.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) mengatakan bahwa masyarakat yang masih mengungsi karena belum berani pulang setelah insiden amukan gajah liar.

"Belum berani pulang ke rumah akibat trauma amukan gajah liar,” kata Kepala Pelaksana BPBA Ilyas melalui Pusat Pengendalian Operasi Penanggulangan Bencana (Pusdalpos-PB) di Banda Aceh, seperti dilansir Antara, Selasa 7 Februari 2023.

Baca Juga: Yuk Intip 5 Kota Paling Tajir di Aceh, Daerahmu Masuk Gak?

Insiden amukan gajah itu terjadi pada hari Minggu 5 Februari 2023 di Gampong Kekuyang, Kecamatan Ketol, Aceh Tengah, sekitar pukul 14.30 WIB.

Gajah liar tersebut menyerang warga di kebun, hingga menyebabkan kematian seorang pria bernama Sufri dan melukai dua orang lainnya, Miswan dan Safar.

BPBA saat ini sedang memberikan bantuan kepada warga yang masih bertahan di pengungsian, termasuk melakukan pendataan dan evakuasi terhadap korban terdampak dan membuat tenda dan dapur umum. ***

Editor: Ade Alkausar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x