3 Objek Wisata Palembang Lagi Hits Incaran Para Milenial

- 10 Februari 2023, 14:10 WIB
Kampoeng Wisata YaSamman Cindo/Instagram/@promopalembang
Kampoeng Wisata YaSamman Cindo/Instagram/@promopalembang /

JURNALACEH.COM- Liburan ke Palembang enaknya kemana aja ya? Bagi kamu yang bertanya-tanya artikel ini sangat tepat untuk disimak. Palembang banyak terdapat objek wisata yang lagi hits dan instagramable. Simak sampai habi!

Palembang merupakan ibu kota provinsi Sumatera Selatan Indonesia yang terkenal dengan kuliner khasnya yakni Pempek.

Sebagai salah satu makanan yang menjadi incara para wisatawan Palembang selalu berusaha menyajikan Pempek dengan rasa yang gurih dengan olahan ikan segar yang dibaluri dengan bumbu rempah pilihan.

Baca Juga: 5 Wisata Banda Aceh Terpopuler Hingga ke Mancanegara, Ada Museum Tsunami, Nomor 4 Favorit Kaum Muda

Selain terkenal dengan kulinernya, Palembang juga terkenal dengan destinasi wisata yang sering dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun manca negara.

Terdapat berbagai macam tujuan wisata yang bisa kita temukan ketika berkunjung ke kota ini, mulai dari wisata budaya, wisata sejarah, wisata rekreasi hingga wisata religi.

Lalu apa sajakah objek wisata Palembang yang lagi hits dan kekinian, berikut JurnalAceh.com akan merangkum 3 objek wisata Palembang yang bisa kamu jadikan tujuan wisata selanjutnya.

1. Pulau Kemaro

Pulau Kemaro merupakan salah satu destinasi Palembang yang melegenda yang terletak di Sungai Musi, terletak sekitar 6 km dari Jembatan Ampera.

Untuk menuju ke lokasi wisata ini wisatawan harus naik perahu dan melewati Sungai Musi, yang dilengkapi disuguhi penampakan rumah-rumah terapung dan kehidupan masyarakat Palembang yang tinggal di sepanjang sungai.

 Baca Juga: Top 5 Wisata Terfavorit di Malang, Instagramable Banget!

Pada tanggal 3-4 Februari lalu lokasi wisata ini baru saja menggelar acara Cap Go Meh atau perayaan tahun baru Imlek, sehingga lokasi ini banyak di datangi oleh para wisatawan.

Terdapat Pagoda yang sangat cantik bisa dijadikan sebagai spot foto yang instagramable.

Selain menikmati pemandangannya, wisatawan juga bisa menikmati aneka makanan dan minuman yang ada di sekitar lokasi.

Lokasi ini juga bisa memberikan pengetahuan mengenai sejarah terjadinya Pulau Kemaro. Pulau Kemaro juga masih digunakan sebagai tempat ibadah bagi umat Tionghoa.

 Baca Juga: Top 5 Destinasi Wisata di Malang, yang Bikin Pangling Seperti di Luar Negeri

Lokasi: di tengah aliran Sungai Musi, Palembang, Sumatera Selatan.

2. Danau Ranau

Danau Ranau merupakan salah satu objek wisata yang lagi hits di Palembang. Danau Ranau diapit oleh perbukitan, lembah dan pegunungan Seminung.

Danau Ranau memiliki pesona alam yang sangat memukau bak lukisan alam yang tiada duanya. Danau Ranau merupakan Danau terbesar kedua di Pulau Sumatera dengan perkiraan luas sekitar 125,9 km persegi.

Danau terbesar kedua ini terbentang di 2 Provinsi yaitu Sumatera Selatan dan Lampung.

Dari lokasi ini para wisatawan bisa menikmati keindahan danau yang tenang dan mempesona.

 Baca Juga: Top 5 Wisata Paling Hits di Tomohon Sulawesi Utara, Tempatnya Instagramable dan Trending di TikTok!

Pada sore hari banyak para wisatawan datang untuk menyaksikan sang surya tenggelam dengan panorama alam yang begitu indah.

Selain hamparan laut luas Danau Ranau juga menyajikan pemandangan sawah yang menghijau.

Lokasi: Aliran keluar Sungai Komering

3. Kampoeng Wisata YaSamman Cindo

Kampoeng Wisata YaSamman Cindo merupakan salah satu objek wisata yang lagi hits dan menjadi incara para kaum muda.

Objek wisata ini mengusung konsep taman bunga ala Belanda, hal ini dapat dibuktikan dengan adanya bangunan kincir Angin.

 Baca Juga: Tempat Wisata Kuliner Bogor yang Wajib di Kunjungi, Rasanya Maknyus

Taman ini menawarkan pemandangan bunga Marigold dan Bunga Zinnia yang sangat cantik dan berawarna-warni sehingga sangat bagus untuk dijadikan spot foto yang instagramable.

Selain menikmati keindahan taman bunga, wisatawan juga bisa cosplay Jepang dengan mengenakan pakaian khas Jepang yakni Kimono, dam bermain ditaman kelinci dengan bebas.

Lokasi: Tj. Merbu, Kec. Rambutan, Kab. Banyuasin, Sumatera Selatan. ***

 

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

Editor: Farhan Nurhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah