Top, 3 Destinasi Wisata Sabang yang Tidak Boleh Kamu Lewatkan, Pilihan Paling Tepat Untuk Libur Lebaran 2023!

- 16 April 2023, 17:28 WIB
pulau rubiah / ainulfahmi
pulau rubiah / ainulfahmi /

Air laut yang biru dan bibir pantai yang eksotis terbentang luas, seluas mata memandang, air nya juga sangat jernih. Lokasi pantai ini berada di Kelurahan Iboih, Kecamatan Sukakarya, Sabang. Di Pantai Iboih kamu juga bisa menemukan berbagai penginapan atau home stay dan bungalow.

Baca Juga: Rekomendasi Tempat Makan Binjai Paling Enak dan Mantul, Dijamin Buat Kamu Nagih, Yuk Cicipi Sekarang!

Selain menikmati alam yang indah, di lokasi wisata ini juga sudah berjejer para penjual cideramata atau oleh-oleh Sabang dan berbagai kuliner Sabang serta café dan restoran dengan hidangan yang maknyus. Pantai Iboih juga menyediakan berbagai penyewaan peralatan wisata dan menyelam seperti diving, snorkeling.

2. Pulau Rubiah

Wisata alam Sabang yang kedua juga tidak kalah dengan alam bawah laut yang menggemaskan yaitu Pulau Rubiah. Jika sudah berada di Iboih maka kamu harus sempatkan diri untuk berkunjung ke Pulau Rubiah karena lokasinya yang sangat dekat.

Untuk menuju Pulau Rubiah maka kamu harus menaiki boat atau perahu penyeberangan dari Pantai Iboih yang berjarak sekitar 10-15 menit saja. Tapi hal yang paling wajib ketika berada di Pulau Rubiah adalah snorkeling atau diving.

Karena taman bawah laut Pulau Rubiah memang tidak ada tandingannya, kamu bisa melihat secara langsung dan jelas betapa indahnya ikan warna-warni dan terumbu karang. Snorkeling di Pulau Rubiah seakan kamu berada dalam aquarium raksasa.

Sayang sekali jika sudah menginjakkan kaki ke Pulau Rubiah tapi tidak mencoba untuk snorkeling. Dan yang paling praktis di tempat ini sudah tersedia alat-alat snorkeling atau diving yang bisa kamu sewa.

3. Gua Sarang

Sebuah objek wisata Sabang yang tidak kalah favorit dan paling diincar adalah Gua Sarang yang terletak tepat dibawah kaki tebing atau daerah hutan lindung Sabang. Terdapat 7 gua di tempat ini yang menjadi sarang dari burung wallet.

Halaman:

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah