Simak, Setting Set Top Box Evercoss dengan Cara yang Benar, STB Ramping Tidak Mudah Panas

15 Desember 2022, 17:13 WIB
Cara Pasang Set Top Box (STB) untuk TV Tabung dan LED dengan Mudah /Pikiran rakyat

JURNALACEH.COM- Dalam artikel ini akan dibahas cara setting STB Evercoss secara benar dan tepat. Sebelum menggunakan STB Evercoss, perlu diperhatikan terlebih dahulu cara setting STB Evercoss supaya bisa menikmati siaran digital.

Set top box Evercoss merupakan salah satu set top box yang banyak diminati oleh masyarakat Indonesia. STB Evercross juga termasuk ke dalam daftar merk STB yang telah mendapat sertifikasi Kominfo.

Ini menjadi poin penting yang harus diperhatikan oleh pembeli karena STB yang telah tersertifikasi sudah terjamin bergaransi dan dapat bekerja sesuai fungsinya.  Meskipun desainnya kecil dan ramping, namun STB ini telah dilengkapi berbagai fitur seperti fitur youtube didalamnya.

Baca Juga: Mudah Banget, Berikut Cara Scan Ulang TV Digital

Adapun Langkah-langkah setting STB Evercross sebagai berikut:

1. Persiapkan STB Evercoss terlebih dahulu

2. Lalu, hubungkan STB Evercoss ke TV dengan menggunakan kabel RCA atau HDMI, perhatikan TV yang akan digunakan.

3. Sesuaikan kabel dengan TV yang digunakan. Misal, gunakan kabel RCA jika menggunakan tv tabung. Namun, gunakan kabel HDMI apabila menggunakan TV LED

4. Jika STB sudah terhubung ke TV, ambil kabel antenna lalu sambungkan ke port RF in

5. Selanjutnya, sambungkan STB ke stop kontak listrik,

6. Hidupkan STB Evercoss

Baca Juga: Daftar Frekuensi TV Digital Yogjakarta dan Sekitarnya Desember 2022

7. Nyalakan TV

8. Gunakan remote. Jika TV LED, ubahlah mode TV ke mode HDMI. Namun jika TV tabung ubah ke mode AV

9. Ambil STB lalu pasang baterainya

10. Lalu setting pada tampilan awal STB yakni; Bahasa OSD: Indonesia, Negara: Indonesia FTA Saja: Semua, Mode Pencarian: DVB-T2, Daya Antena: Off (antena UHF), On (antena yang terhubung ke booster)

Location Code: isi dengan kode pos domisili anda tinggal

11. Tekan menu Pencarian Siaran

12. Proses pemindaian berlangsung, tunggu beberapa saat

13. Maka akan muncul channel TV Digital yang telah dipindai otomatis. Channel ini akan tersimpan otomatis

Baca Juga: Berikut Rekomendasi Ucapan Selamat Tahun Baru 2023

Sebagai informasi, terdapat beberapa keunggulan dari Evercoss STB. Bodi yang ramping tak membuat STB ini minim fitur. Selain fitur Youtube, STB ini juga memiliki colokan adaptor. Adaptor ini membuat STB tidak mudah panas. Ini penting karena STB yang panas akan mempercepat kerusakan pada komponennya. Untuk harganya cukup ekonomis, STB ini bisa didapatkan dengan harga  Rp299.000 saja. ***

Editor: Farhan Nurhadi

Tags

Terkini

Terpopuler