Kuliner Malam di Semarang yang Terkenal dan Legendaris

1 Februari 2023, 21:36 WIB
Loenpia Mbak Lien/Instagram/@loenpiambaklien /

JURNALACEH.COM- Terdapat banyak kuliner di Semarang yang terkenal. Ibu Kota Provinsi Jawa Tengah ini memang begitu terkenal dengan makanannya yang enak-enak.

Anda gak perlu khawatir kelaparan tengah malam, di Semarang juga banyak terdapat tempat makanan populer yang buka sampai subuh.

Yuk simak pada artikel JurnalAceh.com ini rekomendasi kuliner malam di Semarang yang bisa anda nikmati saat berada di sini, sebagai berikut:

Baca Juga: 3 Rekomendasi Kuliner Pekanbaru yang Murah Meriah, Cocok di Lidah, Bikin Pengunjung Balik Lagi!

1. Soto PK Pak Joko

Jika anda lagi kepengen makan soto di Semarang tengah malam, gak perlu bingung. Anda bisa mampir ke Soto PK Pak Joko yang buka dari jam 11 malam sampai pagi. Cita rasa kuliner Soto PK Pak Joko yang sudah buka dari 30 tahunan lalu tentu gak  perlu diragukan lagi. Di sini anda bisa menikmati soto khas Semarang yang rasanya pas banget di lidah anda. Anda juga bisa menambahkan lauk seperti sate usus, sate telur puyuh, hingga beraneka gorengan.

2. Nasi Ayam Ibu Sami

Kuliner di Semarang yang harus banget anda cobain yaitu Nasi Ayam Ibu Sami. Makanan ini merupakan salah satu kuliner malam favorit masyarakat Semarang. Warung makan ini sudah dibuka sejak tahun 1975 dan sudah menjadi salah satu ikon kota Semarang.

Baca Juga: Wisata Kuliner di kopeng yang Affordable dan Tidak Mengecewakan

Di sini anda bisa menikmati kuliner nasi ayam  yang begitu enak dan memiliki cita rasanya gurih, manis, dan sedikit pedas. Di sini anda  juga bisa memilih lauk lainnya seperti sate telur puyuh, ceker, telur bacem, dan jeroan.

3. Loenpia Mbak Lien

Kuliner malam di Semarang adalah Loenpia Mbak Lien.

Makanan ini merupakan kuliner fusion peranakan Tionghoa yang terkenal banget di Semarang. Sangking terkenalnya, kedai lumpia ini bisa kedatangan ratusan pengunjung dan menghabiskan seribu lumpia setiap harinya. Di sini anda bisa menikmati berbagai varian rasa lumpia seperti mozarella, seafood, beef, jamur, dan lainnya.

Baca Juga: Gila Enaknya! Ini 5 Rekomendasi Kuliner Malam Bandung yang Bikin Ngiler, Ada Nasi Kalong Juga Lho

4. Nasi Ayam Bu Wido

Kuliner malam berikutnya di Semarang adalah Nasi Ayam Bu Wido, dan biasanya selalu buka dari sore hingga tengah malam. Wisata kuliner malam Semarang satu ini terletak di Brumbungan, Semarang. Jika anda berkunjung kesini jangan sampai anda lewatkan destinasi kuliner yang satu ini.

5. Nasi Koyor

Kuliner selanjutnya di Semarang adalah nasi koyor. Nasi koyor ini umumnya dimasak dengan santan dan disajikan bersama nasi hangat. Koyor sendiri adalah urat sapi, yang memiliki cita rasa sedikit manis dan gurih. Kuliner yang satu ini sangat cocok anda nikmati sambil duduk santai dan menikmati suasana hangat Semarang di malam hari. ***

Editor: Farhan Nurhadi

Tags

Terkini

Terpopuler