5 Tempat Wisata Paling Populer di Raja Ampat, Viewnya Bikin Terkesima!

16 Februari 2023, 11:05 WIB
Wayag/unsplash/Azis Homaily /

JURNALACEH.COM– Raja Ampat merupakan surganya wisata di ujung timur Indonesia. Tak hanya pemandangannya yang membuat takjub, keindahan alam bawah lautnya yang luar biasa bahkan sudah diakui oleh seluruh dunia.

Kepulauan ini memiliki kurang lebih 75% spesies karang dunia dengan  1.318 jenis ikan, 699 moluska, dan 547 terumbu karang. Tak heran jika jika banyak orang yang ingin menyaksikan secara langsung keindahan bawah laut Raja Ampat dengan cara menyelam ke dalam lautannya.

Namun, bagi kamu yang ingin mengunjungi Raja Ampat, siap-siap harus menghabiskan tabungan untuk bisa menikmati pesona keindahan Raja Ampat ini.

 Baca Juga: Wisata Lampung Lagi Hits dan Terpopuler 2023, Sayang Jika Dilewatkan

Nah, jika kamu tertarik mengunjungi Raja Ampat, berikut ulasan mengenai tempat wisata paling populer di Raja Ampat yang bisa kamu explore sampai puas, diantaranya:

1. Misool

Jika mengunjungi Raja Ampat, memang kurang lengkap rasanya jika tidak mengunjungi Misool. Pulau yang merupakan salah satu dari empat pulau besar di Kepulauan Raja Ampat ini berada di lepas pantai yang berbatasan langsung dengan Laut Seram yang merupakan jalur lalu lintas makhluk laut besar, salah satunya ialah paus.

Di Misool kamu akan menemukan beragam eksotisme yang memanjakan mata, mulai dari Danau Lenmakana, Danau Cinta Karawapop, Puncak Harfat, hingga pantai Namlol. 

 Baca Juga: Rekomendasi Wisata Bahari, Taman Bermain Tepi Pantai yang Tengah Hits di Lamongan

2. Wayag 

Pulau Wayag merupakan ikonnya Raja Ampat yang juga merupakan pulau terjauh dari Raja Ampat. Jika ingin menuju tempat ini, diperlukan sekitar 6 hingga 7 jam perjalanan dengan menggunakan speedboat dan harus berangkat pada malam hari atau subuh. 

Namun, ketika sampai di pulau ini, kamu akan terpesona dengan pemandangan yang ditawarkannya. Disini kamu akan melihat keindahan gugusan bukit-bukit kecil nan indah yang berada di tengah laut yang terlihat sangat eksotis.

Tak hanya itu, di pulau ini kamu juga akan menemui ikan pari manta hingga penyu yang sedang berenang yang bisa kamu lihat dari puncak Wayag.

 Baca Juga: 5 Wisata Kampar Paling Hits dan Instagramable, Kamu Harus Liburan Kesini, Cocok Banget Buat Healing!

3. Star Lagoon

Seperti namanya, Laguna yang berbentuk bintang satu ini berada di Pulau Pianemo yang pemandangan cantiknya bisa langsung kamu lihat dari bukit karang yang berada di atas lagoon bintang ini.

Tak hanya bisa menikmati pemandangannya saja, kamu juga bisa langsung menyelami Star Lagoon dan menikmati keindahan bawah airnya yang sangat mempesona. Dijamin tidak akan mengecewakan. 

4. Pasir Timbul

Pasir Timbul merupakan sebuah pulau pasir yang berada tak jauh dari Pulau Mansuar. Uniknya, pulau ini hanya akan menunjukkan diri jika air laut sedang surut.

 Baca Juga: Rekomendasi Tempat Wisata di Palembang Terbaru yang Seru dan Menyenangkan

Seperti layaknya pulau pasir lainnya, disini kamu hanya akan menjumpai pasir putih tanpa satupun tumbuhan yang hidup. Namun keindahan yang ditawarkan cukup membuat terkesima. 

5. Desa Wisata Sauwandarek

Nah, satu lagi tempat wisata di Raja Ampat yang tidak boleh kamu lewatkan ialah Desa Wisata Sauwandarek yang kearifan lokal yang ditunjukkan oleh warganya membuat kamu betah dan tak ingin pulang.

Di desa wisata ini, kamu akan menemui berbagai spot menarik yang sangat instagenik. Bahkan di dermaganya saja, kamu sudah bisa menyaksikan pemandangan bawah lautnya yang sungguh luar biasa.***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

Editor: Farhan Nurhadi

Tags

Terkini

Terpopuler