Bikin Nagih! Resep Soto Ayam Medan Cocok Sebagai Hidangan Buka Puasa dan Lebaran

2 April 2023, 18:41 WIB
Soto Ayam Medan / @sotomedanlai / Instagram /

 

JURNALACEH.COM - Medan menjadi salah satu kota tujuan destinasi wisata kuliner yang ada di indonesia, terdapat berbagai jenis olahan makanan yang wajib untuk dicoba.

Seperti halnya soto khas Kota Medan, makanan yang satu ini memiliki ciri kuah kental gurih yang berwarna kuning kehijauan, sangat nikmat disajikan untuk buka puasa dan sahur.

Dalam perkembanganya soto Medan memiliki menu variasinya sendiri, seperti penambahan isian maupun pelengkap.

Nah, buat kamu yang penasaran akan rasanya namun tidak sedang berada di Kota Medan, berikut ini Jurnalaceh.com aka membagikan bagaimana cara membuatnya dirumah. Yuk, simak caranya sampai selesai!

Resep Soto Ayam Medan

Bahan-bahan yang diperlukan:

- 1 ekor ayam (potong menjadi 6 bagian atau sesuai selera)
- 500 ml santan kelapa yang kental
- 500 ml santan kelapa yang encer
- 1 batang serai (geprek/memarkan)
- 2 cm ruas lengkuas
- 2 butir kapulaga
- 1 buah bunga lawang
- 2 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 1 sdt gula pasir
- 2 sdt garam
- 4 buah jeruk nipis
- minyak goreng

Bumbu yang dihaluskan sebagai berikut:

- 12 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 2 ruas kunyit (bakar sebentar)
- 2 cm ruas jahe
- 5 butir kemiri (sangrai)
- 1 sdm ketumbar (sangrai)
- 1/2 sdt jinten
- 1 sdt merica
- 1 batang serai (iris bagian putihnya saja)

Bahan pelengkap yaitu:

- 4 butir telur (rebus lalu masing-masing belah 2 bagian)
- 8 buah perkedel kentang
- 200 gram tauge (rendam di air panas terlebih dahulu)
- 1 buah tomat (dipotong kasar)
- Irisan daun bawang dan seledri secukupnya
- bawang goreng
- sambal rawit ijo
- kerupuk emping

Cara membuatnya sebagai berikut:

1. Ambil ayam lalu lumuri perasan air jeruk nipis dan garam dan diamkan selama 5 menit, lalu bilas dengan air.
2. Siapkan wajan, panaskan minyak lalu tumis bumbu halus.
3. Tambahkan lengkuas, serai, kapulaga, bunga lawang, daun salam, dan daun jeruk.
4. Selanjutnya masukan ayam masak hingga berubah warna.
5. Kemudian tambahkan santan cair lalu aduk hingga merata dan masak hingga ayam empuk dan matang, lalu ambil ayam nya dan tiriskan.
6. Masukan santan kental, gula dan garam, lakukan koreksi rasa lalu matikan kompor. Kuah soto sudah jadi.
7. Siapkan wajan kembali panaskan minyak, lalu goreng ayam hingga kecoklatan, angkat lalu suir2 sesuai selera.

Persiapan hidangan:

- siapkan mangkuk, masukan ayam suwir, tauge, tomat, dan daun bawang sesuai selera
- lalu siram dengan kuah soto
- tambahkan pelengkap telur rebus dan perkedel
- soto siap disajikan dengan sambal dan kerupuk dengan nasi hangat.

Soto ayam khas medan siap disajikan untuk menu buka puasa dan sahur, namun juga sangat cocok untuk dihidangkan pada saat lebaran nanti.

Demikianlah resep soto Medan yang bisa kamu praktekkan di rumah, semoga bermanfaat dan menambah referensi wisata kuliner kamu bersama keluarga.***


Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya

Tags

Terkini

Terpopuler