4 Tempat Wisata di Pekanbaru Terbaru dan Kekinian, Cocok Untuk Libur Akhir Pekan

17 Agustus 2023, 17:05 WIB
Riau Fantasi \Ig\@labersa_riaufantasi /

JURNALACEH.COM - Wisata Pekanbaru bisa menjadi pilihan buat kamu yang ingin pergi liburan saat akhir pekan. Pekanbaru menjadi kota terbesar di Provinsi Riau, jadi gak heran kalo memiliki banyak tempat wisata menarik yang menarik untuk di kunjungi.

Popularitas pariwisata di Pekanbaru pun sekarang ini sedang menjadi Sorotan. Ada banyak tempat wisata yang gak hanya menyajikan keindahan pemandangan alam saja, tapi juga memberikan tampilan yang Instagramable.

Penasaran seperti apa? Langsung saja simak pada artikel ini mengenai rekomendasi tempat wisata di Pekanbaru yang terbaru dan kekinian, pas banget dikunjungi saat libur akhir pekan, diantaranya sebagai berikut:

Baca Juga: 3 Rekomendasi Tempat Wisata di Bali 2023, Keindahan Alamnya Sangat Sempurna

1. Perpustakaan Soeman H.S

Layaknya sebuah pusat perbelanjaan modern, Perpustakaan Soeman H.S ini bisa dibilang sebagai perpustakaan termegah di Pekanbaru, Lho!

Perpustakaan ini memiliki keindahan gak hanya dinilai dari bentuk bangunan gedungnya saja, tetapi juga dari fasilitas yang ditawarkan cukup lengkap, seperti adanya Wifi, buku-buku edisi baru, komputer, ruangan ber AC, dan lainnya. Maka tempat ini bisa menjadi pilihan liburan akhir pekanmu.

Lokasinya berada di Jl. Jendral Sudirman Nomor 462, Jadidero, Sukajadi, Kota Pekanbaru.

2. Kebun Binatang Sang Kulim

Kebun binatang akan selalu menjadi pilihan tempat wisata yang tepat apalagi jika ada sikecil cocok banget pergi ke sini saat libur akhir pekan.

Baca Juga: 3 Tempat Wisata Keluarga di Makasar 2023, Keindahannya Sangat Menyenangkan

Terdapat berbagai macam binatang yang bisa kamu temukan di sini. Di sini juga menyediakan area bermain buat anak-anak seperti adanya ayunan, kolam renang anak, hingga papan seluncur. Sehingga membuat si kecil nyaman saat berada di Kebun Binatang Sang Kulim ini.

Lokasinya berada di Jalan Kubang Raya, Kec. Siak Hulu, Kab. Kampar.

3. Riau Fantasi

Wisata di Pekanbaru yang satu ini merupakan Riau Fantasi yang patut kamu kunjungi bersama keluarga tercinta. Wisata rekreasi yang satu ini berdiri dilahan seluas 6,5 hektare. Yang uniknya di Riau Fantasi ini karena di pisahkan antara wahana basah dan wahana kering.

Di tempat wahana basah terdapat beberapa jenis kolam, dan untuk wahana kering ada bermacam-macam wahana yang menguji andrenalin mulai dari kora-kora, wave blaster, dan lainnya. Tempat ini cocok banget buat libur akhir pekanmu bersama sikecil dan keluarga.

Lokasinya berada di Jalan Labersa, Simpang Tiga Bukit Raya, Kota Pekanbaru, Riau.

Baca Juga: 3 Wisata Magelang Terbaru 2023, Paling Menyenangkan, Yuk Kepoin!

4. Kawah Biru

Selanjutnya tempat wisata di Pekanbaru ada Kawah Biru. Yang mana kawah ini menyuguhkan warna air biru yang begitu indah yang disebabkan oleh galian pasir berwarna putih bening sehingga membuat warna airnya begitu terlihat jelas warna birunya.

Lokasinya berada di Desa Tanah Merah, Kec. Siak Hulu, Kab. Kampar***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

 

Editor: Fauzi Jurnal Aceh

Tags

Terkini

Terpopuler