3 Tempat Makan di Bali yang Enak dan Populer di Kalangan Pecinta Kuliner, Menunya Mantap dan Harganya Murah

9 Januari 2024, 08:00 WIB
Udang goreng seafood/ freepik/ jcomp /

JURNALACEH.COM - Hai sobat kuliner! Apakah saat ini kamu sedang mencari ide makan siang yang enak, mengenyangkan dan harganya murah di seputaran Bali? Jika iya, yuk simak lebih lanjut!

Bali tak hanya menawarkan destinasi wisata eksotis yang tiada duanya, akan tetapi juga menawarkan pengalaman kuliner lezat yang bikin kamu auto ketagihan.

Berikut ini kami berikan beberapa rekomendasi tempat makan enak di Bali antara lain:

1. Warung Laota

Warung Laota merupakan salah satu rumah makan terkenal yang paling banyak dikunjungi wisatawan di Bali.

Di sini, kamu dapat menikmati berbagai pilihan bubur, seperti bubur sapi cincang dan bubur kodok, dengan harga berkisar antara Rp 21.000 hingga Rp 180.000.

Selain itu, tersedia juga beragam side dish, mulai dari cakwe hingga nasi putih, dengan harga berkisar antara Rp 9.600 hingga Rp 10.800.

Warung Laota juga menawarkan menu spesial, termasuk udang goreng gandum dan kepiting saos padang spesial, dengan harga mulai dari Rp 40.000 hingga Rp 330.000.

Menu-menu ini menambah variasi pilihan bagi para pengunjung. Salah satu daya tarik utama Warung Laota adalah bubur dan hidangan seafood yang menjadi best seller dengan porsi yang besar, cocok untuk dinikmati bersama keluarga atau teman.

Lokasi: Jl. Sunset Road No.88, Legian, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali
Jam Buka: Setiap hari dari pukul 08.00 hingga 24.00 WITA.

2. Warung Bu Rini Serangan Seafood

Sesuai dengan namanya, Warung Bu Rini menyajikan berbagai jenis seafood, termasuk cumi, lobster, udang, kepiting, dan kerapu.

Keistimewaan olahan seafood di sini terletak pada aroma yang tidak amis, wangi yang harum, serta penggunaan bumbu-bumbu khas Bali yang memberikan cita rasa istimewa di lidah.

Harga seafood di warung ini bervariasi, seperti ikan yang dijual seharga Rp 200.000 per kilogram, kepiting seharga Rp 250.000 per kilogram, dan lobster seharga Rp 500.000 per kilogram.

Lokasi: Jl. Tukad Punggawa No.27, Serangan, Denpasar Selatan, Kota Denpasar.
Jam Buka: Setiap hari mulai pukul 11.00 hingga 21.00 WITA.

3. Warung Mak Beng

Warung Mak Beng, yang menjadi rekomendasi kuliner favorit dan legendaris di Bali, warungnya sudah berdiri sejak tahun 1941, Warung Mak Beng telah berhasil mempertahankan reputasinya dan kelezatan kulinernya dengan baik hingga saat ini.

Menu andalannya meliputi ikan laut goreng dan sup kepala ikan laut bumbu kuning khas Bali, yang menjadi favorit banyak orang. Satu porsi hidangan ini dijual dengan harga Rp 55.000, tidak termasuk minuman.

Lokasi: Jalan Hang Tuah No.45, Sanur Kaja, Denpasar Selatan, dan Jl. Hang Tuah No.51, Sanur Kaja, Denpasar Selatan, Kota Denpasar, Bali.
Jam Buka: Setiap hari dari pukul 08.00 hingga 22.00 WITA. ***

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya

Tags

Terkini

Terpopuler