Simak 5 Tempat Wisata Keren di Samarinda yang Harus Kamu Kunjungi Tahun 2023

- 12 Januari 2023, 15:38 WIB
Mahakam Lampion Garden/Instagram/@mahakamlampiongarden
Mahakam Lampion Garden/Instagram/@mahakamlampiongarden /

JURNALACEH.COM- Terkenal akan amplang ikan pipihnya, Samarinda juga menyimpan destinasi wisata yang keren dan menarik untuk dikunjungi. Ibu kota Provinsi Kalimantan Timur ini menyajikan potensi wisata yang beragam dan layak untuk dijelajahi mulai dari destinasi wisata alam hingga wisata budaya.

Penasaran apa saja destinasi wisata di kota Samarinda yang harus kamu kunjungi tahun 2023? JurnalAceh.com telah merangkum dari berbagai sumber 5 tempat wisata ini untuk kamu:

1. Teluk Lerong Garden

Baca Juga: Cara Mudah Cek Pengumuman Seleksi Administrasi PPPK Tenaga Teknis

Tempat wisata pertama yang harus kamu kunjungi di kota Samarinda adalah Teluk Lerong Garden. Dikenal sebagai ikonnya kota Samarinda, teluk ini menyuguhkan pengalaman yang berbeda saat anda berkunjung di sore hari.

Lokasinya yang berada di tepi Sungai Mahakam, kamu akan dimanjakan oleh jernihnya air sungai serta suasana yang terasa tenang dan damai. Selain itu, teluk ini juga cocok dijadikan spot untuk menyaksikan keindahan sunset dari pinggir taman yang rindang.

2. Mahakam Lampion Garden

         Masih di tepi sungai Mahakam, objek wisata ini memiliki daya tarik lampu lampionnya yang gemerlap saat malam hari. Mulai dibuka saat sore, kamu akan menyaksikan bermacam-macam lampion unik dan menggemaskan seperti lampion tema kartun, love, ikon negara-negara dunia hingga tema horor.

Baca Juga: Rekomendasi Wisata Religi Terpopuler di Majalengka, Kental akan Sejarah dan Budaya

Tak hanya itu, wahana digital aquarium juga melengkapi keistimewaan taman ini. Di akuarium ini, kamu akan melihat berbagai hewan laut yang ditampilkan pada proyektor. Untuk tiketnya, cukup merogoh kocek sebesar Rp. 15.000 untuk menikmati wisata keren ini.

3. Taman Budaya Samarinda

Bagi kamu yang penasaran akan ragam budaya Samarinda, taman ini wajib untuk dikunjungi. Beda dari yang lain, kamu akan menyaksikan berbagai macam atraksi kebudayaan yang menarik seperti tari-tarian, musik, drama dan lain-lain. Bangunannya juga didekorasi seunik mungkin dengan motif ukiran khas suku Dayak yang disebut katakarun. Katakarun memiliki arti penuh warna, yang bermakna meskipun masyarakatnya berbeda-beda namun tetap bisa menyatu.

4. Sawah Betapus

Meskipun sama seperti sawah pada umumnya, namun Sawah Betapus bisa kamu jadikan tujuan berliburmu saat berkunjung ke kota Samarinda. Terletak di Kelurahan Lempake, Kota Samarinda, sawah ini tak pernah sepi pengunjung terutama saat weekend.

Baca Juga: Ini Lho Tempat Wisata di Palembang Terbaru, Cocok Untuk Healing 2023

Hamparan sawah berwarna hijau dan lingkungan yang masih asri sangat cocok buat kamu yang bosan akan hiruk pikuk perkotaan dan ingin merasakan suasana berbeda. Meskipun sudah banyak yang berjualan di sekitar sawah ini namun kamu juga bisa menggelar tikar ala piknik di sawah ini.

5. Naureen Mini Garden

Untuk kamu yang suka hunting foto, taman ini harus kamu datangi. Mengusung konsep suasana khas pedesaan dipenuhi kebun-kebun bunga yang cantik akan membuatmu betah berlama-lama di sini. Tak hanya berfoto, kamu juga bisa melakukan kegiatan seru lainnya seperti memancing dan memberi makan ikan. Adapun lokasinya terletak di Jl. Bersama, Sempaja Utara, Kec. Samarinda Utara, Kota Samarinda.***

Editor: Farhan Nurhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah