4 Tempat Healing Semarang yang Bikin Kantong Ramah

- 30 Januari 2023, 11:15 WIB
Umbul Sidomukti/Instagram/@umbul.sidomukti
Umbul Sidomukti/Instagram/@umbul.sidomukti /

JURNALACEH.COM- Tahu nggak tempat healing yang ramah kantong dan pastinya nggak bikin kantong jebol di semarang. Ini rekomended jurnalaceh.com yang dikutip dari berbagai sumber:

1. Umbul Sidomukti
Jika kamu wisatawan dari kota dan ingin menyegarkan pikiran dari kebisingan ke tempat yang sejuk, maka Umbul Sidomukti Semarang adalah pilihan yang cocok untuk destinasi wisata.

Tempat liburan ini merupakan kawasan seluas 72 hektar yang memiliki udara sejuk disertai dengan kolam renang, pengunjung juga dapat menikmati outbond dan pemandangan indah di sekitarnya.Baca Juga: 4 Tempat Healing Semarang yang Bikin Kantong Ramah

Alamat: Jl. Umbul Sidomukti, Banten Lor, Jimbaran, Bandungan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah 50661

Harga tiket masuk sekitar Rp15.000-Rp20.000 per orang

2. Candi Gedong Songo
Kalau kamu orang yang suka tempat bersejarah, Candi Gedong Songo adalah pilihan yang tepat jika berkunjung ke daerah Semarang.

Baca Juga: 3 Tempat Wisata Terpopuler dan Terfavorit di Kediri 2023

Di sini kamu tidak hanya mendapatkan nilai sejarah di tempat wisata ini, melainkan juga bisa menikmati pemandangan alam sekitar yang memukau.

Alamat: Krajan, Candi, Bandungan, Semarang, Jawa Tengah, Indonesia, 50614.

Harga tiket masuk sekitar Rp10.00-15.000 per orang.

Baca Juga: Intip 5 Rekomendasi Destinasi Wisata Gratis di Kota Semarang

3. Pantai Maron
Semarang memang dikenal sebagai kota metropolitan, tetapi bukan berarti kota ini tidak memiliki tempat wisata pantai untuk menikmati hari senja maupun kesejukan udara di pagi hari.

Pantai Maron adalah salah satu destinasi wisata yang menghadirkan pemandangan unik yang dihiasi tambak-tambak milik warga berjejer. Selain itu tempat ini juga sangat ramah di kantong pengunjung.

Alamat: Jl. Tugu Rejo, Kec. Tugu, Kota Semarang, Jawa Tengah.

Baca Juga: Ini Lho! Tempat Wisata Malam Semarang yang Gratis dan Buka 24 Jam

Harga tiket masuk sekitar Rp5000 per orang.

4. Benteng Pendem Ambarawa
Berkunjung ke Semarang maka kamu wajib mendatangi Benteng Pendem Ambarawa, destinasi wisata ini akan menyuguhkan tempat bersejarah dan sangat cocok dijadikan tempat berswafoto.

Benteng Pendem Ambarawa merupakan bangunan peninggalan Belanda yang dibuat pada tahun 1834 dan masih berdiri kokoh sampai sekarang meski sudah berusia 1 abad lebih.

Baca Juga: Sempat Viral Karena Prosotan Pelanginya, Ini 4 Destinasi Wisata Bawen yang Wajib Kamu Kunjungi

Alamat: Bugisari, Lodoyong, Kec. Ambarawa, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah 50611

Harga tiket masuk sekitar masih gratis dan cukup membayar retribusi parkir kendaraan.***

Editor: Fachrulrazi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x