5 Tempat Wisata Pandeglang Terbaru dan yang Lagi Viral Tahun 2023, Yuk Ajak Keluargamu Kesini!

- 17 Maret 2023, 14:59 WIB
Pantai Carita
Pantai Carita /Instagram @visit_banten

JURNALACEH.COM- Pandeglang merupakan salah satu daerah yang berada di Banten, Pandeglang memiliki banyak sekali tempat wisata hits yang harus kamu kunjungi saat liburan akhir pekan. Terdapat banyak sekali spot wisata menarik yang akan membuat hari liburmu semakin seru dan mengesankan.

Buat kamu yang mencari-cari tempat wisata hits di Pandeglang, yuk kunjungi beberapa rekomendasi tempat wisata terbaru di Pandeglang berikut ini:

Kadujangkung merupakan sebuah tempat wisata yang menghadirkan pemandangan alam kawasan perhutana yang lebat dan memiliki suasana udara sejuk yang mampu menyegarkan badan dan pikiran.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Pandeglang Terbaru dan yang Lagi Viral Tahun 2023, Yuk Ajak Keluargamu Kesini!

Buat kamu yang butuh refreshing dari kejenuhan aktivitas pekerjaan yang menumpuk bisa banget berkunjung ke tempat wisata ini dijamin stremu langsung hilang deh.

Lokasinya ada di Kecamatan Mekarjaya, Kab. Pandeglang, Banten.

1. Pantai Carita
Liburan weekend paling enaknya memang liburan ke pantai sambil berfoto-foto cantik dan menikmati menu kulinernya yang begitu lezat. Buat kamu yang lagi mencari tempat liburan pantai yang indah boleh banget berkunjung ke Pantai Carita.

Pantai ini menyuguhi pemandangan alam pantai yang begitu indah eksotis banget, cocok buat kamu yang suka berfoto-foto bareng bestie. Saat sore hari kamu bisa menikmati sensasi matahari terbenam yang begitu indah di pantai ini.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Kopeng Salatiga yang Paling populer akan Keindahan Alamnya, Bikin Nyaman dan Betah Seharian

2. Pulau Badul
Buat yang suka wisata bahari dengan paket lengkap kamu harus berkunjung ke tempat wisata Pulau Badul. Pulau Badul menghadirkan pesona wisata bahari yang sangat indah dan mempesona.

Pulau ini terletak di tengah-tengah lautan yang luas sehingga kamu harus menggunakan transportasi laut untuk menuju ke tempat wisata ini.

Pulau ini cocok sekali dikunjungi saat libur panjang untuk menikmati berbagai wahana wisata bahari sepuasnya. Lokasinya ada di Kecamatan Sumur, Pandeglang, Banten.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Subang Terbaru Buat Liburan Keluarga Asik di Akhir Pekan, Yuk Kunjungi!

3. Pantai Cipenyu
Pantai Cipenyu menghadirkan spot wisata hits dengan pemandangan alam yang begitu eksotis. Kamu akan mendapatkan banyak spot foto instagramable yang bisa kamu manfaatkan untuk mengabadikan momen liburanmu disini.

Adapun daya tarik dari pantai ini adalah keindahan sunsetnya saat sore hari yang bisa kamu jadikan spot foto menarik. Tak hanya itu, kamu juga bisa bersantai-santai di tepi pantai sambil merasakan hawa angin sepoi-sepoi disini.

4. Pulau Panaitan
Pulau Panaitan merupakan wisata bahari yang lagi hits saat ini. pulau ini menyuguhi pemandangan alam lautan yang sangat eksotis dan cocok untuk dikunjungi saat akhir pekan atau libur panjang bersama keluarga maupun teman.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Wisata Balikpapan Terbaru yang Harus Kamu Kunjungi Saat Liburan, Yuk Ikuti Keseruannya!

Kamu bisa melakukan berbagai aktivitas permainan air disini seperti snorkeling dan diving untuk melihat pemandangan alam bawah laut yang begitu indah. Lokasinya ada di Taman Nasional Ujung Kulon, Pandeglang, Banten.

5. Gunung Pulosari
Gunung Pulosari merupakan salah satu tempat wisata pegunungan yang bisa kamu kunjungi untuk refreshing dan menenangkan pikiran.

Kamu yang lagi stres bisa banget nih berkunjung ke tempat wisata ini dijamin pikiranmu akan tenang dan badanmu akan kembali segar setelah menghirup udara segar di kawasan pegunungan ini.

Baca Juga: Ini Lho! Pesona 5 Wisata Purwokerto yang Bisa Memanjakan Dirimu Saat Liburan

Lokasinya ada di Desa Cilentung, Kec. Pulosari, Kab. Pandeglang, Banten.***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

Editor: Fachrulrazi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x