3 Tempat Wisata Edukasi Paling Populer di Medan, Serunya Belajar Sambil Bermain!

- 29 April 2023, 09:54 WIB
Kebun Binatang Simalingkar /Instagram /@_ririnkartika
Kebun Binatang Simalingkar /Instagram /@_ririnkartika /

JURNALACEH.COM– Menghabiskan liburan bersama keluarga memang lebih seru dihabiskan di tempat wisata edukasi. Selain bisa berwisata, anak-anak juga akan mendapatkan keseruan juga ilmu pengetahuan dan pengalaman baru yang tidak bisa mereka dapatkan di bangku sekolah.

Di Medan, terdapat beberapa tempat wisata edukasi yang bisa kamu kunjungi bersama keluarga tercinta dan menyediakan berbagai wahana belajar yang asik dan pastinya disukai oleh anak-anak.

Nah buat kamu penasaran, berikut beberapa rekomendasi tempat wisata edukasi paling populer di Medan yang bisa kamu jadikan referensi saat bertandang ke kota ini, yuk simak!

Baca Juga: 2 Rekomendasi Tempat Wisata di Medan yang Lagi Hits dan Instagramable Banget

1. Kebun Binatang Simalingkar

Mengenalkan berbagai satwa dan fauna di kebun binatang merupakan salah satu hal yang bisa moms lakukan untuk menghabiskan waktu liburan bersama si kecil. Salah satu kebun binatang yang bisa dikunjungi bersama keluarga tercinta saat berada di Medan adalah Kebun Binatang Simalingkar yang berada di Jalan Bunga Rampai IV, Kelurahan Simalingkar B, Medan Tuntungan.

Selain bisa melihat berbagai satwa yang ada, di kebun binatang ini kamu dan keluarga juga bisa menikmati udara sejuk dan asri karena tempat wisata ini dikelilingi oleh pepohonan yang menjulang tinggi sehingga menciptakan suasana nyaman bagi para pengunjungnya.

Anak-anak juga bisa menikmati berbagai wahana permainan yang telah disediakan di Kebun Binatang Simalingkar ini. Seru banget kan?

Baca Juga: 3 Tempat Wisata Anak di Medan yang Paling Populer, Moms Wajib Tahu!

Halaman:

Editor: Farhan Nurhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x