Pengumuman Hasil Seleksi PPDB Online 2023/2024, Cek Caranya!

- 20 Mei 2023, 13:03 WIB
Ilustrasi Pelajar /Flashcom-Indonesia-Unsplash.jpg
Ilustrasi Pelajar /Flashcom-Indonesia-Unsplash.jpg /

JURNALACEH.COM - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) secara online bertujuan untuk memberikan kesempatan bagi calon siswa seluruh Indonesia memperoleh akses layanan pendidikan secara efisien dan berkualitas.

Adakalanya sekolah yang memiliki daya tampung terbatas untuk dapat menerima jumlah peserta didik baru yang terdaftar, maka perlu diadakan sistem seleksi PPDB yang objektif, akuntabel , transparan, berkeadilan dan non-diskriminatif.

Baca Juga: BMKG: Prakiraan Cuaca Hari Ini Sabtu 20 Mei 2023 di Lampung dan Sekitarnya, Simak Berikut Ini!

PPDB juga menjadi agenda pemerintah dalam melaksanakan pemerataan pendidikan . Seperti kasus siswa yang berdomisili di sekitar sekolah tetapi tidak diterima masuk ke sekolah yang diminati dan harus mendaftar ke sekolah lain yang lebih jauh.

Dalam hal ini, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) memberikan solusi dan mengeluarkan peraturan tentang PPDB yang tertuang dalam Permendikbud No.44 Tahun 2019 .

Layanan SIAP PPDB Online

Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) secara online dapat diakses melalui Layanan SIAP PPDB Online .
Layanan ini merupakan suatu sistem layanan yang dirancang untuk memfasilitasi otomasi pelaksanaan PPDB dari proses pendaftaran, seleksi hingga pengumuman hasil seleksi berbasis waktu nyata melalui internet.

Layanan ini dapat di akses melalui situs https://siap-ppdb.com

Halaman:

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x