3 Tempat Makan di Lembang dengan Pemandangan Indah yang Bikin Betah, Bagus Buat Healing Lho!

- 2 Juni 2023, 16:38 WIB
Kampung Daun/IG/@kampungdaun
Kampung Daun/IG/@kampungdaun /

JURNALACEH.COM - Di Lembang, anda bisa menikmati makanan lezat ditemani pemandangan yang indah. Hal ini bisa anda lakukan saat mengisi akhir pekan maupun untuk sekedar healing menyegarkan pikiran. Mendatangi tempat yang sejuk dengan suasana tenang bisa anda temukan di Lembang.

JurnalAceh.com telah memadukan beberapa pilihan tempat makan di Lembang dengan pemandangan alam yang indah dimana kamu juga bisa healing lho. Berikut daftarnya:

1. Imah Seniman

Rekomendasi tempat makan pertama dengan view indah yang bisa anda kunjungi adalah iman seniman. Disini, pengunjung bisa mencicipi berbagai macam masakan khas Sunda yang lezat. Pemandangan disekitarnya dikelilingi oleh pepohonan serta danau yang alami.

Baca Juga: Top 3 Tempat Makan Lezat di Gandaria City, Ada Hidangan Korea Hingga Jepang, Harganya pun Murah Meriah!

Terdapat berbagai macam saung berbentuk segitiga yang terlihat sangat menarik. Beberapa menu makanan yang bisa dicoba seperti ikan nila bakar, karedok, Ikan Bakar Daun, Buncis Kaoncoman, jengkol goreng dan lainnya.

2. Kampung Daun

Kemudian ada Kampung Daun yang bisa anda jadikan destinasi selanjutnya saat di Lembang. Tempat makan ini juga kental dengan suasana alamnya yang masih asri dan berhawa segar. Budaya Sundanya juga sangat terasa saat anda berada di tempat ini.

Lokasinya juga berada di dekat aliran sungai sehingga pengunjung bisa merasakan suara gemericik air yang menenangkan. Disini, pengunjung bisa menyantap makanan diatas saung-saung diatas sungai. Suasananya sangat pas untuk healing atau berfoto-foto melepas penat.

Baca Juga: Gasss! 3 Tempat Makan Bakso Paling Rekomended Di Kebumen Jawa Tengah, Nikmatnya Tiada Tara

Soal menunya didominasi oleh masakan khas Sunda dan aneka masakan nusantara lain seperti nasi liwet, tahu sumedang, nasi goreng pete, karedok, plecing kangkung dan sebagainya.

3. Dusun Bambu

Di Dusun Bambu, anda tidak hanya bisa menikmati makanan saja tapi juga mencoba berbagai aktivitas seru. Seperti glamping, berkemah hingga naik perahu.

Pemandangannya juga sangat indah dan berhawa sejuk. Pengunjung bisa menikmati makanan disamping danau sembari berfoto-foto, karena banyak spot foto menarik.

Baca Juga: Ini Lho 4 Tempat Makan Seafood di Medan yang Menggoyang Lidah, Salah Satunya Buka Sampai Tengah Malam

Di dalam area Dusun ini, anda bisa memilih beberapa restoran yang tersedia seperti Resto Purbasari (masakan Sunda dan makanan laut), Resto Burangrang (masakan Asia dan Barat), dan Resto Lutung Kasarung (masakan Sunda).

Untuk harga tiket masuknya dikenakan biaya sebesar Rp 30.000 per orangnya yang bisa ditukarkan dengan minuman hangat dan juga mendapat souvenir tanaman bambu hias. ***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

 

Editor: Fauzi Jurnal Aceh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x