Jelang Timnas Indonesia Vs Argentina, Berikut 5 Rekomendasi tempat Penginapan Murah Dekat Area GBK, Yuk Cek!

- 2 Juni 2023, 19:17 WIB
Kamar Hotel MK House SCBD/IG/@mkhousescbd
Kamar Hotel MK House SCBD/IG/@mkhousescbd /

JURNALACEH.COM - Menjelang kedatangan timnas Argentina ke Indonesia untuk melakoni laga persahabatan dengan timnas Indonesia pada Senin 19 Juni 2023. Pastinya pengemar sepakbola akan mencari rekomendasi penginapan termurah didekat area Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) atau disekitaran komplek olahraga Istora Senayan Jakarta.

Ayoo simak ! Berikut Rekomendasi hasil ulasan jurnalaceh.com tempat penginapan termurah area GBK atau Istora Senayan Jakarta Pusat.

1. Home 899 Patal Senayan

Home 899 Patal Senayan merupakan penginapan yang sangat kami rekomendasikan bagi anda yang memiliki budget dengan pas-pasan.

Karna walaupun harga terbilang murah, fasilitasnya juga bisa kita katakan lengkap karna memiliki kamar yang nyaman, AC, tempat makan, area parkir, dan WiFi.
Untuk harga tarif satu malam menginap di Home 899 Patal Senayan mulai dari Rp 274.000.

Baca Juga: Menparekraf Perbanyak Event untuk Meningkatkan Okupansi Hotel

Guest house ini jarak cukup dengan Istora Senayan karna tempatnya berlokasi di kompleks Patal Senayan. Atau Tepatnya di Jalan Patal Senayan Nomor 2, Grogol Utara, Kecamatan Kebayoran Lama. Waktu tempuh ke Istora Senayan hanya sekitar enam menit berkendara, atau dengan jarak 2,8 kilometer melalui Jalan Asia-Afrika.

2. UROOMS Senayan

Guest house bintang 2 ini juga masih terletak area Patal Senayan. UROOMS Senayan terletak dijalan Tentara Pelajar Nomor 13 Grogol Utara, Kecamatan Kebayoran Lama.

Untuk harga di guest house ini berkisar mulai dari Rp. 212.000 permalam. Meski terbilang murah, fasilitas yang ditawarkan cukup memadai karna meliputi kamar, AC, area parkir, WiFi, sarapan dan Lift.

Kisaran waktu dan jarak ke Istora Senayan sekitar tujuh menit berkendara, atau tiga kilometer melalui Jalan Asia-Afrika. Desain penginapan ini berbentuk modern berwarna putih. Dengan jarak tempuh sedekat itu tentu akan menjadi kantong anda lebih hemat.

Baca Juga: Top 3 Rekomendasi Hotel Murah di Labuan Bajo, Cocok Untuk Staycation Dengan Budget Minim

3. Urbanview Hotel Slipi Inn

Kali ini dari guest house kita beralih ke hotel. Hotel bintang 3 ini juga terbilang dekat dan murah namun tetap nyaman.
Bagaimana tidak lokasi berada di daerah Palmerah, yang berlokasi di Jalan Palmerah Barat Nomor 72.

Selain lokasi yang terbilang sangat dekat, tarif untuk menginap nya pun murah, untuk permalamnya Urbanview Hotel Slipi mematok harga mulai dari Rp. 160.000 saja.

Walaupun harganya sangat murah untuk sekelas hotel bintang 3 namun fasilitas yang ditawarkan cukup lengkap. Mulai dari Kamar memiliki AC,kamar mandi pribadi, wifi, perlengkapan mandi gratis dan tentu TV layar datar.

Untuk Jaraknya tergolong dekat, karena hanya memakan waktu tempuh sekitar 12 menit berkendara, atau 5,7 kilometer melalui Jalan Gatot Subroto.

Baca Juga: Ini Lho, 5 Daftar Hotel Ternyaman Semarang yang Dijamin Termurah, Harga Mulai Rp 50 Ribuan

4. Djuragan Kamar Toku House

Bagi anda yang ingin menginap lebih lama dengan pelayanan yang fasilitas yang lengkap seperti dirumah, Djuragan Kamar Toku House mungkin solusi terbaiknya.

Karna penginapan ini memiliki konsep kos eksklusif yang bangunannya simpel dan modern, cocok bagi anda yang membawa keluarga. Lokasinya sendiri cukup dekat karna berada di Jalan Palmerah Utara Nomor 17, Gelora, Kecamatan Tanah Abang.

Tarifnya juga tergolong murah karna mulai dari Rp 225.000 per malam. Dengan tarif semurah itu anda sudah bisa menikmati fasilitas utama yang lengkap karna meliputi ruang tamu, kamar memiliki AC, Wifi, dan area parkir.

Penginapan ini juga dekat dengan sejumlah fasilitas umum untuk pendukung kegiatan anda seperti layanan kesehatan, minimarket, dan pusat perbelanjaan.

Baca Juga: Top! 5 Hotel RedDoorz di Medan Harga Terjangkau dan Rating Terbaik, Cocok Untuk Staycation Saat Liburan

5. MK House SCBD

Penginapan yang berkonsep modern ini, menjadi alternatif terakhir yang kami tawarkan bagi anda karna lokasinya berada di Jalan Tulodong Bawah IX Nomor 65-66, Kebayoran Baru. Tepatnya berada langsung di di seberang GBK, dan hanya butuh 13 -17 menit untuk menuju istora senayan atau dengan jarak tempuh 5-6 kilometer melalui Jalan Jenderal Sudirman atau Jalan Gatot Subroto.

Tarif permalam dipenginapan di MK House SCBD mulai dari Rp 237.000 saja. Itu sudah termasuk dengan fasilitas yang memadai.

Karna fasilitas yang ditawarkan oleh MK House SCBD meliputi kamar, area parkir, WiFi, dapur bersama, lift, dan AC.

Demikian ulasan rekomendasi jurnalaceh.com tentang penginapan termurah di area GBK atau Istora Senaya, bagi anda yang ingin menyaksikan timnas bermain baik itu bersama keluarga ataupun sendiri.***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

 

Editor: Fauzi Jurnal Aceh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x