Yuk Cobain! 3 Tempat Makan Bakso Paling Terkenal di Gunungkidul: Harganya Gak Nguras Kantong

- 14 Juni 2023, 15:02 WIB
Soto Babat Plus Bakso Pak Man/@ima.adriani/instagram
Soto Babat Plus Bakso Pak Man/@ima.adriani/instagram /

JURNALACEH.COM- Bakso adalah salah satu makanan khas Indonesia yang sangat digemari banyak orang.

Bakso menjadi menu yang sangat familiar untuk mengisi perut yang keroncongan. Olahan daging yang satu ini memiliki citarasa yang khas dan nikmat.

Jangan heran jika diseluruh penjuru daerah di Indonesia kamu akan menemukan warung bakso. Sama halnya di Gunungkidul Yogyakarta, disini juga banyak menyimpan kuliner bakso dengan berbagai varian.

Kali ini kita akan membahas beberapa rekomendasi tempat makan bakso di Gunungkidul Yogyakarta. Yukk simak selengkapnya,

1. Baskom (Bakso Komplit)

Tempat makan bakso pertama yang bisa kamu datangi adalah Baskom (Bakso Komplit), tempat makan bakso yang satu ini cukup populer di Gunungkidul. Kamu bisa menikmati menu bakso goreng disini.

Tempat yang disediakan cukup nyaman, ada berbagai fasilitas yang bisa kamu manfaatkan mulai dari musholla dan lahan parkir yang luas, pelayanannya juga cepat dan ramah. Tidak hanya itu, rasa bakso yang dijual disini sangat enak, dijamin pas dengan lidah kamu.

Ada berbagai menu yang bisa kamu pesan, mulai dari bakso komplit, bakso kuah, soto sapi, soto bakso, mie pitek, dan mie pitek bakso. Harga yang ditawarkan mulai dari 14.000 rupiah, sangat murah bukan?

Halaman:

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x