Top! 5 Pesepakbola Dunia yang Kasih Dukungan Terhadap Palestina

- 4 November 2023, 23:13 WIB
Mesut Ozil menyapa penggemarnya saat menghadiri konferensi pers terkait kunjungannya ke Indonesia di Kemenparekraf, Jakarta, Rabu (25/5/2022).
Mesut Ozil menyapa penggemarnya saat menghadiri konferensi pers terkait kunjungannya ke Indonesia di Kemenparekraf, Jakarta, Rabu (25/5/2022). / ANTARA FOTO@Hafidz Mubarak A/wsj.

JURNALACEH.COM- Konflik Palestina dan Israel masih terus memanas hingga hari ini. Banyak orang di belahan dunia yang terus mendukung Palestina dalam konflik ini. Begitu juga dengan para atlet sepak bola dunia yang beragama Islam. Ada beberapa pesepakbola yang terus-menerus menunjukkan dukungannya kepada Palestina.

Walaupun terkadang dukungan ini mendapatkan hukum dari organisasi sepakbola karena mengandung politik. Namun beberapa pemain sepakbola dunia ini tetap konsisten untuk menunjukkan dukungannya terhadap Palestina. Inilah beberapa pesepakbola dunia yang mendukung Palestina

1. Karim Benzema

Karim Benzema merupakan pesepakbola yang terus-menerus menunjukkan dukungannya terhadap Palestina. Bahkan Benzema telah dikecam oleh pejabat Prancis setelah memberikan dukungan kepada Palestina.

Baca Juga: Sikapi Kekejaman 'Penjajah' Israel di Palestina, Ini Pernyataan Sikap Forum Pemred PRMN

Benzema menyatakan dukungannya kepada warga Palestina yang menjadi korban akibat dari perang antara Hamas dengan Israel. Dia sangat menyayangkan terhadap tindakan Israel yang menyerang warga sipil Palestina secara brutal.

"Segala do'a kami untuk penduduk Gaza yang sekali lagi menjadi korban pengeboman tidak pandang bulu, mereka tidak memandang wanita ataupun anak-anak," cuitan Benzema dalam akun X miliknya yang telah dilihat hingga 50.5 juta kali.

2. Mesut Ozil

Mesut Ozil adalah salah satu pesepakbola yang terus-menerus mendukung Palestina. Ozil bahkan pernah menggunakan kaos dengan gambar bendera Palestina dan juga tulisan dukungan kepada Uighur. Selain itu, Ozil juga sering memposting di sosial media untuk mendukung warga Palestina. Legenda sepakbola Jerman ini terakhir kali memposting dukungannya di akun Instagram miliknya.

Baca Juga: Kamu Harus Tahu, Ini dia Daftar Tempat Makan dan Produk yang Pro Palestina

"Mendo'akan untuk kemanusiaan, mendo'akan perdamaian. Orang-orang yang tidak bersalah, terutama anak-anak yang tidak berdosa telah kehilangan nyawa mereka di perang. Ini sangat menghancurkan hati, TOLONG HENTIKAN PERANG!" tulisan yang terdapat dalam caption postingan Instagram pribadinya. Postingan tersebut telah disukai oleh 1,6 juta pengguna dengan 62 ribu komentar.

3. Sadio Mane

Sadio Mane adalah pemain sepakbola yang juga turut mendukung Palestina secara terang-terangan. Dia merupakan pesepakbola Muslim yang pernah memposting bendera Palestina sebagai dukungannya terhadap serangan dari Israel.

4. Frederic Kanoute

Frederic Kanoute merupakan pesepakbola muslim berdarah Mali. Dia pernah berselebrasi dengan memberikan dukungan dengan kaos bertuliskan Palestina ketika sedang berada di Sevilla di tahun 2009. Akibatnya, dia mendapatkan kartu kuning dan denda akibat dukungannya itu.

5. Paul Pogba

Paul Pogba seringkali memberikan dukungannya terhadap pembebasan Palestina. Di tahun 2021, Pogba pernah mengibarkan bendera Palestina di Stadion Old Trafford. Dia mengelilingi stadion sambil membentangkan bendera Palestina.

Baca Juga: Doa untuk Palestina Lengkap dengan Bahasa Arab, Latin dan Terjemahannya

Paul Pogba sendiri merupakan pesepakbola muslim yang berasal dari Prancis yang konsisten memberikan suaranya untuk mendukung Palestina.***

Editor: Fachrulrazi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah