Ini Lho 2 Tempat Wisata di Majalengka Sedang Populer, Solusi Liburan Anda Bersama Orang Terdekat

- 9 Januari 2024, 12:26 WIB
Sumber: Terasering Panyaweuyan/Instagram/@risma_sumyati
Sumber: Terasering Panyaweuyan/Instagram/@risma_sumyati /

JURNALACEH.COM- Tempat wisata di Majalengka menjadi salah satu opsi bagi anda yang sedang mencari suasana baru dan ketenangan dalam hal mengrefresh pikiran dan terhindar dari penatnya kehidupan sehari-hari. Majalengka cukup ramai dikunjungi para wisatawan pada hari-hari tertentu semisal libur akhir pekan dan hari-hari besar lainnya.

Majalengka mebawarkan beragam destinasi wisata dengan berbagai varian misalnya tempat wisata dengan nuansa alam, edukasi, sejarah dan sebagainya untuk anda nikmati bersama keluarga, teman dan orang-orang terdekat lainnya. Langsung saja berikut beberapa tempat wisata di Majalengka yang dapat anda kunjungi.

1. Paralayang Majalengka

Paralayang Majalengka merupakan salah satu tempat wisata di Majalengka yang menawarkan hal baru dan menyenangkan untuk para pengunjung serta membuat para wisatawan yang berkunjung merasakan sensasi luar biasa. Tempat wisata ini berlokasi di Kelurahan Munjul, Kecamatan dan Kabupaten Majalengka.

Baca Juga: 3 Tempat Wisata di Salatiga Terbaru 2024, Bikin Perjalanan Liburan Anda Makin Terkesan dan Romantis

Disini terdapat berbagai macam pepohonan dan berbagai macam bangunan pusat kota yang tampak sangat indah dan menawan ketika dilihat dari tempat wisata ini. Selain itu, para wisatawan yang berkunjung juga dapat terbang dengan menikmati suasana Kota Majalengka dari atas ketinggian dengan Paralayang dan Gantolle.

Akan tetapi, aktivitas penerbangan tersebut hanya dapat dilakukan ketika cuaca cerah dan bersahabat. Adapun biaya yang perlu anda keluarkan untuk sekali penerbangan Tandem Paralayang ini berkisar antara Rp450.000 per orang. Sedangkan untuk biaya penwrbangan Gantolle sebesar Rp550.000 per orang.

Kemudian untuk harga tiket masuk ke tempat wisata Paralayang Majalengka adalah Rp5.000 per orang. Sedangkan untuk anak-anak hingga usia kelas 4 SD tidak dihitung alias gratis. Selanjutnya biaya parkir sebesar Rp5.000 per motor dan mobil. Tempat wisata ini mulai beroperasi mulai pukul 07.00 WIB hingga 22.00 WIB.

Baca Juga: Populer! 3 Rekomendasi Tempat Wisata di Banyuwangi dengan Panorama Indah dan Fasilitas Lengkap

Adapun untuk anda yang hendak mengunjungi tempat wisata ini langsung saja menuju lokasi yang berada sekitar 10 menit perjalanan dari pusat Kota Majalengka, dimana akses jalan menuju kesana lumayan sangat luas.

2. Terasering Panyaweuyan

Terasering Panyaweuyan merupakan tempat wisata di Majalengka dengan tawaran hawa sejuk serta menyegarkan mata anda ketika berkunjung kesana. Disini terdapat tanaman bawang yang menghiasi perbukitan Panyaweuyan sehingga menjadikan lokasi tersebut menyuguhkan panorama indah dan tampak sangat hijau.

Halaman:

Editor: Farhan Nurhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x