Real Madrid Menjuarai Liga Champions dengan Mengalahkan Dortmund 2-0

- 2 Juni 2024, 07:32 WIB
Real Madrid Juarai Liga Champions 2024
Real Madrid Juarai Liga Champions 2024 /Lee Smith/REUTERS

JURNALACEH.COM - Real Madrid memenangkan Liga Champions 2023/24 setelah mengalahkan Borussia Dortmund dengan skor 2-0 dalam partai final yang digelar di Stadion Wembley, London, pada Minggu dini hari WIB.

Dua gol kemenangan Madrid dicetak oleh Dani Carvajal dan Vinicius Junior di babak kedua, sesuai laporan dari laman resmi UEFA.

Kemenangan ini membuat Madrid meraih gelar Liga Champions ke-15, sementara pelatih Carlo Ancelotti menambahkan gelar kelima dalam kariernya, tiga di antaranya bersama Real Madrid.

Sementara itu, Borussia Dortmund harus puas kembali menjadi runner-up seperti pada tahun 2013 ketika mereka kalah dari Bayern Muenchen.

Jalannya Pertandingan

Borussia Dortmund mendominasi jalannya permainan sejak awal, sedangkan Real Madrid menunggu kesempatan untuk melakukan serangan balik.

Pertandingan sempat dihentikan sementara setelah kick-off karena dua penonton memasuki lapangan.

Setelah pertandingan dilanjutkan, Dortmund menciptakan ancaman pertama pada menit ke-13 melalui tembakan rendah Julian Brandt, yang sayangnya masih melebar dari sasaran.

Dortmund kembali mendapatkan peluang delapan menit kemudian. Karim Adeyemi berhasil lolos dari jebakan offside dan melewati Thibaut Courtois, tetapi tendangannya diblok oleh Dani Carvajal.

Die Borussen hampir mencetak gol pada menit ke-23 ketika Niclas Fullkrug menyambar bola terobosan, tetapi tendangannya membentur tiang gawang.

Lima menit sebelum jeda, Dortmund kembali mendapatkan peluang emas. Tembakan jarak jauh Marcel Sabitzer ditepis oleh Courtois, hanya menghasilkan sepak pojok. Babak pertama berakhir dengan skor 0-0.

Babak Kedua

Real Madrid memulai babak kedua dengan lebih baik, mengancam pada menit ke-48 lewat tendangan bebas Toni Kroos, namun kiper Gregor Kobel masih bisa menepisnya.

Madrid akhirnya memecah kebuntuan pada menit ke-73 melalui sundulan Dani Carvajal yang memanfaatkan sepak pojok dari Toni Kroos. Madrid memimpin 1-0.

Pada menit ke-82, Vinicius Junior menggandakan keunggulan Real Madrid menjadi 2-0 setelah menerima umpan terobosan dari Jude Bellingham dan menuntaskannya dengan baik.

Pada menit ke-86, Toni Kroos ditarik keluar dan digantikan oleh Luka Modric, yang menandai perpisahan Kroos dengan Real Madrid karena memutuskan pensiun di akhir musim ini.

Dortmund sempat mencetak gol pada akhir pertandingan, tetapi sundulan Niclas Fullkrug dianulir karena offside.

Real Madrid berhasil menjaga keunggulan 2-0 hingga akhir pertandingan, memastikan gelar Liga Champions ke-15 untuk klub ibu kota Spanyol tersebut. ***

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah