Tak kunjung Surut, Berikut Info Terbaru Banjir Aceh Tamiang

- 6 November 2022, 17:33 WIB
Kondisi banjir di Aceh Tamiang
Kondisi banjir di Aceh Tamiang /

JURNALACEH.COM- Bencana banjir kembali melanda Aceh Tamiang, diketahui banjir terjadi sejak Kamis 3 November 2022. Walaupun sempat surut, banjir yang melanda Aceh Tamiang menyebabkan akses lintas Sumatera Utara dan Banda Aceh lumpuh.

Dilansir dari infopublik.Id, kondisi terakhir sekitar pukul 02.00 WIB Kamis, tinggi air banjir terus meningkat di wilayah tengah dan hilir Aceh dikarenakan debit air sungai terus bertambah.

Tim BPBD saat ini masih terus melakukan pendataan dan evakuasi terhadap masyarakat sekitar.

Baca Juga: Kisah inspiratif Nabi Hud dan Kaum ‘Ad

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Tamiang Iman Suhery melalui Kordinator Pusdalops, Sulaiman mengatakan, memang air di wilayah hulu sudah mulai surut, banjir terkonsentrasi di wilayah tengah dan hilir Aceh Tamiang. Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Aceh Tamiang mencatat total Kampung/Desa terkena banjir 138 Kampung dan yang terisolir atau susah dijangkau sebanyak 66 Desa.

berdasarkan update laporan sementara bencana alam banjir Aceh Tamiang yang diinput oleh BPBD setempat dari masing-masing kecamatan.

Menurut Devita yang dilansir dalam Antara Aceh terdapat 66 Desa yang terisolir tersebut tersebar di 12 kecamatan se Kabupaten Aceh Tamiang. Selain Desa terisolir, BPBD juga melaporkan sebaran posko dan jumlah warga yang mengungsi per masing-masing Kecamatan.

Baca Juga: Berapa Harga Set Top Box? Berikut 10 Rekomendasi STB dengan Kualitas Terbaik dan Harga Murah 2022

Berikut rincian nya :

di Kecamatan Bandar Pusaka jumlah warga mengungsi 65 KK tersebar di lima titik posko pengungsi. Sementara dari 24 kampung terdampak banjir 13 di antaranya terisolir.

Halaman:

Editor: Farhan Nurhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x