5 Tempat Wisata Terfavorit di Sentul yang Asri, Cocok untuk Liburan Saat Weekend

- 21 Januari 2023, 13:22 WIB
Hutan Pinus Gunung Pancar Bogor
Hutan Pinus Gunung Pancar Bogor /Instagram@adit_aw

JURNALACEH.COM- Sentul merupakan daerah yang menyajikan berbagai tempat wisata. Pemandangannya yang asri dan lokasinya yang tak terlalu jauh dari Jakarta, menjadikan Sentul sebagai destinasi favorit wisatawan.

Tempat wisata di Sentul yang murah juga banyak tersedia untuk liburan seru. Penasaran apa saja tempat wisatanya? Berikut ini penjelasan lengkap mengenai 5 wisata di Sentul yang telah JurnalAceh.com rangkum:

1. Hutan Pinus Gunung Pancar Bogor
Rekomendasi pertama tempat wisata yang asri di Sentul yaitu Hutan Pinus Gunung Pancar Bogor. Tempat ini menyuguhkan panorama alam hutan pinus yang sangat luas.

Baca Juga: Terbaru! Tempat Nongkrong Jaman Now di Wisata Assembly Point Lhokseumawe

Hawanya yang sejuk dan alamnya yang masih asri menjadikan hutan pinus ini cocok sebagai tempat melepas stress dari aktivitas sehari-hari. Anda bisa bersantai dan piknik bersama keluarga atau foto-foto di beberapa spot seperti ayunan, sarang burung dan jembatan.

2. Curug Leuwi Hejo
Curug Leuwi Hejo merupakan air terjun yang dikelilingi oleh panorama alam yang masih alami. Airnya yang jernih dan berwarna hijau akan membuat siapapun terpesona melihatnya.

Anda bisa berenang atau sekedar bermain air di sekitar air terjun. Jalan menuju air terjun sangat baik, namun dibutuhkan waktu sekitar 20-39 menit menuju lokasi.

Baca Juga: Wisata Watu Gunung Ungaran Semarang, Taman Rekreasi yang Menyajikan Suasana Alam dengan Nuansa Jawa

3. Taman Budaya Sentul
Taman Budaya Sentul menyuguhkan suasana yang tenang dan asri. Pohon-pohon rindang serta area rerumputan akan membuat anda semakin lupa waktu.

Ditambah banyak wahana yang bisa dimainkan seperti area berkuda, ATV, trekking, flying fox, high rope, paintball dan masih banyak lagi. Area parkir luas dan banyak café-café yang instagramable buat anda yang suka hunting foto.

4. Goa Garunggang
Sentul juga memiliki objek wisata goa yang bisa dijadikan destinasi liburan.  Daya tariknya bahkan digadang-gadang mirip dengan Grand Canyonnya Arizona, Amerika.

Baca Juga: Viral! Pesona Wisata Tebing Koja Tangerang

Goa ini memiliki ukiran-ukiran yang indah di dindingnya dengan batu batunya eksotis. Menuju ke goa ini, anda akan disuguhkan dengan hamparan sawah yang indah, hutan dan camping ground. Fasilitasnya juga lengkap mulai dari toilet, musala dan saung untuk istirahat.

5. Kampoeng Koneng
Kampoeng Koneng merupakan restoran khas nusantara yang menyuguhkan berbagai macam aktivitas yang bisa dicoba. Anda akan merasakan suasana khas pedesaan yang asri dan sejuk.

Baca Juga: Ini Lho! Top 5 Destinasi Wisata di Semarang Paling Hits Dikunjungi Akhir Pekan Ini

Seperti kelas memasak, berjalan-jalan ke hutan pinus, gua, air terjun, membatik dan melukis. Selain itu, ada juga mini playground, mushola, toilet dan live music.***

Editor: Fachrulrazi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x