Ini Lho! Top 5 Destinasi Wisata di Semarang Paling Hits Dikunjungi Akhir Pekan Ini

- 21 Januari 2023, 10:40 WIB
Ayana Gedong Songo
Ayana Gedong Songo /

JURNALACEH.COM- Meski diberi julukan Kota Lumpia, Semarang ternyata menyimpang keindahan alam yang memukau lewat destinasi wisatanya.

Dari wisata sejarah, religi, alam hingga budaya tersimpan di sana. Jika dilihat, pokoknya lengkap banget.

Nah, di bawah ini JurnalAceh.com telah merangkum dari berbagai sumber terkait tempat dan nama destinasi wisata semarang.

Baca Juga: Viral! Pesona Wisata Tebing Koja Tangerang

1. New Sabana Rawa Pening
Belakangan ini, New Sabana Rawa Pening memang sedang menjadi buah bibir lewat keindahan wisata di sana. Yang mana, spot wisata tersebut adalah danau yang mengering.

Namun, akibat mengering, belakangan ditumbuhi banyak tanaman liar, sehingga miriplah seperti sabana. Dan saat cuaca cerah, ada salah satu view indah di sana, yaitu dengan latar belakang Gunung Telomoyo, Merbabu dan Ungaran.

Tapi, sayangnya bagi teman-teman yang datang saat memasuki musim hujan, besar kemungkinan danau tersebut akan tertutup air kembali. Jadi, jangan terlambat ke sana, segera atur jadwal liburanmu.

Baca Juga: Top! 5 Wisata Magelang yang Keren Selain Candi Borobudur

2. Setiya Aji Flower Farm
Nah, rupanya semarang menyimpan kebun bunga indah serta bisa dijadikan sebagai spot foto keren lho. Kebun bunga yang berada di kawasan Dusun Ngasem, Desa Jetis, Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang.

Untuk menikmati keindahan di sana, anda cukup membayar hanya sekitar Rp 7.000. Setelahnya anda bisa berfoto dengan jejeran bunga krisan yang terlihat indah.

3. Watu gunung
Di Watu Gunung, pengunjung bisa menikmati kolam pemandian, yang disuguhkan panorama khas pegunungan Ungaran. Suasana yang tenang dari hingar bingarnya perkotaan, sangat cocok bagi anda yang ingin melepas penat. Lokasinya adalah di Desa Lerep, Ungaran Barat, Semarang.

Baca Juga: Ini Lho! Harga Tiket Jatim Park 3 dan 10 Daftar Wahana yang Tersedia

4. Pondok Kopi Umbul Sidomukti
Pecinta kopi, dijamin betah berlama-lama di Pondok Kopi Umbul Sidomukti. Apalagi menyeruput segelas kopi, sambil memandang keindahan alam semesta.

Karena, lokasinya terletak pas di kaki Gunung Ungaran, jelas membuat tempat ngopi yang satu ini punya kesan tersendiri.

5. Ayana Gedong Songo
Yang terakhir ada Ayana Gedong Songo, memang terkenal dengan tempat yang dilengkapi spot cantik untuk mengabadikan moment wisata ke sana.

Baca Juga: Ini Dia 7 Wahana dan Atraksi Terbaru Lembang Park and Zoo, Wajib Kamu Kamu Coba!

Tempat yang berlokasi di Krajan, Banyukuning, Bandungan, Semarang, Jawa Tengah itu, memiliki spot cantik dan indah, seperti bubble tent, balon udara, tempat duduk unik di tengah kolam, dan hammock.

Selain itu, suasananya pun begitu menyegarkan. Karena, lokasinya berada cukup jauh dari hingar bingar lalu lintas.***

Editor: Fachrulrazi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x