Ini Dia, 4 Lokasi Kuliner Favorit di Aceh Utara, Salah Satunya Penah Dikunjungi Presiden Jokowi Lho!

- 24 Maret 2023, 21:00 WIB
Presiden Jokowi saat berada di Waroeng Bamboe Aceh Utara/IG/@hidayatkomaruddin
Presiden Jokowi saat berada di Waroeng Bamboe Aceh Utara/IG/@hidayatkomaruddin /

JURNALACEH.COM – Indonesia kaya akan pilihan kuliner yang memanjakan lidah. Diberbagai penjuru Nusantara sudah pasti memiliki lokasi kuliner favorit dan populer masing-masing.

Bukan sekedar dari segi tempat, tetapi citarasa yang disuguhkan juga menjadi pilihan. Terutama bagi pecinta kuliner, akan terus mencari referensi makanan yang lezat dan tak terlupakan.

Untuk itu, tim JurnalAceh.com mengulas 4 lokasi kuliner favorit di Aceh Utara yang berkesan, yaitu:

Baca Juga: Pesona 3 Air Terjun di Aceh Utara yang Membuat Pengunjung Terkesima!

1. Mie Bing Apa Noh Lancok

Mie bing Apa Noh Lancok merupakan salah satu lokasi kuliner favorit yang menyediakan mie aceh dengan citarasa lezat. Dalam bahasa Aceh, bing artinya kepiting. Jadi sudah pasti menu utamanya adalah mie kepiting. Yang special disini adalah mie bing telur, jadi telur yang didalam kepitingnya itu padat sekali isinya.

Mie bing Apa Noh Lancok berlokasi di Desa Lancok. Kecamatan Syamtalira Bayu, Kabupaten Aceh Utara. Jadwalnya buka setiap hari, mulai Pukul 11.00 – 22.00 WIB. Untuk harga mie bing itu beragam, mulai dari Rp30.000 hingga Rp90.000. Harga sesuai rasa yang tidak membuat pembeli kecewa. Pengunjungnya bahkan banyak yang dari luar Aceh Utara. Terutama bagi pecinta mie Aceh.

2. Martabak Durian Samudera Pasee

Martabak durian kini semakin diminati. Martabak Durian Samudera Pasee ini merupakan lokasi kuliner favorit bagi pecinta durian. Sudah berjualan sejak tahun 1980an, lokasi ini masih terus banyak pengunjung.

Halaman:

Editor: Fauzi Jurnal Aceh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x