5 Tempat Kuliner Malam di Banda Aceh yang Enak dan Bikin Pengunjungnya Lupa Diri, Yuk Cobain

- 26 April 2023, 21:22 WIB
Mie Razali/Instagram/@tankimpiauw
Mie Razali/Instagram/@tankimpiauw /

JURNALACEH.COM – Bagi kalian yang masih menikmati momen liburan di Banda Aceh, jangan lupa untuk mencicipi kulinernya ya. Berikut ini tim JurnalAceh.com merekomendasi 5 kuliner malam di Banda Aceh yang enak dan bikin pengunjungnya lupa diri. Maksudnya disini, lupa diri karena benar-benar ketagihan dengan menu kuliner yang tersedia, diantaranya: 

1. Mie Razali

Yang menjadi urutan pertama untuk kuliner malam di Banda Aceh karena banyak diincar oleh para wisatawan, yaitu Mie Razali. Tempat makan Mie Aceh ini sudah sangat dikenal kelezatannya. Dan bumbu yang bercitarasa khas. Banyak dari keluarga yang sedang berlibur untuk bersantap disini.

Untuk menu andalan Mie Razali adalah Mie Seafood yang menggugah selera. Harga menu disini juga masih terbilang terjangkau, mulai dari harga Rp10.000 saja. Jika kalian penasaran dengan rasa Mie Aceh ini, langsung ke lokasinya di Jln. T.P. Polem, Peunayong, Kota Banda Aceh.

Baca Juga: 5 Wisata Kuliner Malam di Jakarta yang Enak dan Wajib Kamu Cobain, Endes Banget!

2. Nasi Goreng Daus Khas Aceh

Lanjut ke pilihan kuliner malam yang kedua, yaitu Nasi Goreng Daus. Bagi kalian yang merupakan masyarakat Banda Aceh tentunya sudah tidak asing lagi dengan kuliner ini. Semakin malam, tempat ini bakal semakin ramai.

Tempat ini menyediakan Nasi Goreng khas Aceh, namun tersedia juga menu lainnya yaitu Mie Aceh. Jika kalian ingin berkunjung ke tempat kuliner satu ini, langsung saja ke lokasinya di Jln. Panglima Polem No.87 – 89, Peunayong, Kota Banda Aceh.

3. Rumah Makan Hasan

Halaman:

Editor: Fauzi Jurnal Aceh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x