Polresta Banda Aceh Gelar Nobar Semifinal Piala AFC U-23 Indonesia Vs Uzbekistan, Ini Jadwal dan Lokasinya

- 29 April 2024, 10:30 WIB
Berikut lokasi dan jadwal nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan U23 di Gresik Semifinal Piala Asia 2024.
Berikut lokasi dan jadwal nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan U23 di Gresik Semifinal Piala Asia 2024. /Instagram/fandiakhmadyani/

JURNALACEH.COM - Kepolisian Resor Kota Banda Aceh (Polresta) akan menggelar nonton bareng (Nobar) yang berlokasi di depan halaman Mapolresta Banda Aceh pada Senin, 29 April 2024. Kegiatan tersebut akan dimulai pukul 21.00 WIB. Timnas Indonesia akan berhadapan langsung dengan Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 tahun 2024.

Timnas Indonesia U-23 telah mengukir sejarah pada pertandingan sebelumnya yang berhasil mengalahkan Korea Selatan dengan skor 2-2(11-10) . Sedangkan Uzbekistan telah mencetak gol sebanyak 12 gol dalam empat laga menuju semifinal, dengan rata-rata 3 gol tiap pertandingan.

Selain itu, Uzbekistan bahkan belum pernah kebobolan gawang sama sekali hingga sejauh ini dalam Piala Asia U-23 di 2024. Setelah sebelumnya telah melawan Kuwait, Vietnam, dan Arab Saudi.

Baca Juga: Ketua Umum PP Muhammadiyah Sampaikan Pesan Kepada Penggawa Timnas Indonesia U23 yang Berlaga di Piala Asia U23

Pertandingan Timnas Indonesia U-23 melawan Uzbekistan merupakan tiket untuk lolos Olimpiade 2024 Paris. Apakah Indonesia mampu mengukir sejarah baru dalam dunia sepakbola kali ini?

Apa itu Nobar?

Kegiatan nonton bareng atau yang populer disebut nobar telah menjadi salah satu kegiatan sosial yang sangat diminati, terutama di kalangan pecinta film dan olahraga. Nobar bukan hanya sekedar menonton bersama, tetapi juga merayakan kebersamaan dan semangat komunitas dalam suatu acara hiburan. Artikel ini akan menjelaskan secara detail tentang fenomena nobar, dari sejarahnya hingga pengaruhnya dalam budaya populer.

Sejarah Nobar

Nobar pertama kali muncul di Indonesia pada awal tahun 2000-an, saat pertandingan sepak bola besar seperti Piala Dunia atau Liga Champions mulai mendapatkan perhatian yang besar dari masyarakat. Para penggemar sepak bola tidak ingin melewatkan momen penting tersebut dan memilih untuk menonton bersama-sama di tempat-tempat umum seperti kafe atau bioskop. Seiring dengan perkembangan teknologi dan media sosial, nobar menjadi semakin populer dan tersebar luas di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Shin Tae-yong Jadi Kunci Kemenangan Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024

Halaman:

Editor: Fauzi Jurnal Aceh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah