Sinopsis Film Ip Man Legacy, Kisah Master Wing Chun Yang akan Tayang di Bioskop Trans TV, Penasaran?

5 Februari 2023, 23:43 WIB
Film IP Man Legacy/Instagram/@ipmanlegacy /

JURNALACEH.COM – Film Ip Man Legacy ini tayang perdana di Trans TV pada Minggu 5 Februari 2023, pukul 20:00 WIB. Film ini disutradarai oleh Yuen Woo-ping sedang mencuri perhatian netizen karena alur ceritanya yang sangat inspiratif dan menegangkan.

Film ini mengusungkan konsep aksi seni bela diri China. Film ini berhasil dirilis pada tahun 2018 silam. Adapun yang unik dari film ini adalah aktornya yang sangat berbakat diantaranya Max Zhang, Dave Bautista, Michelle Yeoh dan Liu Yan.

Film ini mengisahkan tentang seorang mantan petarung bayaran yang memiliki kehidupan yang sangat sederhana.

 Baca Juga: 10 Universitas Terbaik Indonesia, Universitas Syiah Kuala (USK) Ada di Peringkat Berapa?

Dalam film ini dikisahkan seorang petarung yang kalah melawan Ip Man dalam film Ip Man 3, petarung tersebut bernama Cheung Tin Chi (Max Zhang) ia sangat mahir dalam seni bela diri dan memiliki gerakan yang sangat agresif.

Cheung Tin Chi menjalani kehidupannya dengan membuka warung sebagai mata pencahariannya sehari-hari. Hari demi hari ia jalani tanpa ada masalah sedikit pun sampai akhirnya masalah datang saat dia terlibat dalam sebuah perkelahian.

Saat itu Cheung sedang melakukan pengiriman barang kepada para pelanggan, tiba-tiba ia berjumpa dengan dua orang perempuan bernama Nana dan Julia, keduanya tampak begitu cemas dan ketakutan melarikan diri dari seorang penjahat sekaligus pecandu narkoba dengan wajah yang sangat seram.

Baca Juga: Hotel JS Luwansa di Jaksel yang Kekinian dan Estetik, Cocok Untuk Kamu yang Instagramable

Dalam perkelahian tersebut ia melawan dan berhadapan langsung dengan sebuah geng yang dipimpin oleh Tso Sai Kit (Kevin Cheng), saat itu juga Cheung juga harus berhadapan dengan salah satu pria yang tekenal sangat kuat bernama Owen Davidson (Dave Bautista).

Namun, tanpa ada rasa takut sama sekali Cheung berhasil melawan dan mengalahkan semua orang sampai pihak kepolisian Hongkong akhirnya datang untuk mengamankan penjahat-penjahat tersebut. 

Liciknya Kit berhasil bebas setelah menyuap seorang perwira polisi senior, kemudian Kit memutuskan untuk mencari Cheung dan membakar habis warung Cheung yang menjadi satu-satunya mata pencaharian Cheung saat itu.

Baca Juga: Paling Mantap! Ini 4 Makanan Khas Medan yang Paling Populer hingga Membuat Ketagihan

Cheung bersama dengan putranya kemudian lari menyelamatkan diri dari serangan Kit dan gengnya. Cheung sangat marah karena putra kecilnya terluka akibat serangan tersebut. Cheung kemudian hendak membalas dengan mebakar habis sarang penyimpanan opium milik Kit kala itu.

Karena warungnya sudah terbakar, Cheung akhirnya mendapatkan tawaran tempat tinggal dan pekerjaan di Gold Bar oleh Fu. Mendengar niatnya ingin membakar sarang opium, adik Kit yang ingin menjadi pengusaha opium saat itu mengunjungi Cheung dan memberikannya sejumlah uang agar Cheung menghentikan aksi tersebut.

Sayangnya, Cheung sudah terlanjur marah dan menolak pemberian uang tersebut.  Disini lain, Cheung dan Fu menjalin hubungan dekat dan saling membantu sama lain, terutama dalam menyelesaikan masalahnya dengan Kit yang saat itu sudah merubah profesinya sebagai bandar atau pengusaha heroin.

Baca Juga: Rekomendasi 3 Hotel di Banda Aceh yang Letaknya di Pusat Kota, Bisa Jalan Kaki Kemana Saja, Wajib kamu Booking

Liciknya lagi Davidson membayar seorang petugas kepolisian untuk menanam narkoba di dalam Gold Bar dan memerintahkan polisi tersebut untuk menangkap Fu kemudian membawanya ke hadapan Davidson untuk dibunuh.

Setelah mengetahui Fu telah dibunuh oleh Davidson, Cheung semakin marah dan menyerah Davidson. Namun, sayangnya Cheung ditangkap oleh polisi senior atas tuduhan menyimpan heroin walaupun Cheung telah bersaksi bahwa heroin tersebut bukanlah milikinya.

Namun, penangkapan Cheung ini berbalik arah dimana pada saat itu juga polisi senior bayaran Davidson diduga korupsi dan ditangkap oleh pihak kepolisian lainnya. Kejadian tersebut menyebabkan Cheung bebas dari hukuman yang tidak adil.***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

 

Editor: Fauzi Jurnal Aceh

Tags

Terkini

Terpopuler