Tempat Wisata di Sentul yang Wajib Dikunjungi, Bernuansa Bali dan Jepang

22 Februari 2023, 23:03 WIB
Kampung koneng /instagram @kampoengkoneng_sentul

JURNALACEH.COM- Mengunjungi tempat wisata hits di Sentul bisa menjadi alternatif destinasi liburan bagi masyarakat Jabodetabek, lantaran lokasinya yang tidak terlalu jauh namun pemandangannya masih cukup asri.

Jika Sentul ada di dalam rencana liburan akhir pekanmu, berikut ini tim JurnalAceh.com sudah merangkum sejumlah tempat wisata hits di Sentul yang bisa dijadikan pilihan untuk dikunjungi bersama keluarga, teman, ataupun pasangan, diantaranya sebagai berikut:

1. Pasar Ah Poong
Berkunjung ke suatu tempat kurang lengkap rasanya apabila tidak mencicipi makanan khas yang ada di sana. Oleh karena itu, jika berlibur ke Sentul, juga kurang lengkap rasanya apabila tidak singgah ke Pasar Ah Poong ini.

Baca Juga: 5 Detinasi Wisata Malam Terbaru di Madiun yang Paling Hits dan Recommended, Cocok Banget Buat Malam Mingguan

Bagi anda yang hobi kuliner Pasar Ah Poong tempat wisata di Sentul ini wajib anda kunjungi. Pasar Ah Poong tersebut ternyata memiliki konsep mirip dengan pasar apung di Banjarmasin.

Pada tempat wisata ini ternyata menyediakan lebih dari 80 jenis kuliner seperti makanan tradisional hingga modern. Di sini pengunjung juga bisa menikmati wisata air mulai dari naik perahu, bebek air, ataupun bola-bola air.

2. Jungleland Sentul
Jungleland Sentul merupakan salah satu tempat wisata di Sentul tentunya sangat cocok dikunjungi bersama keluarga tercinta.

Baca Juga: 6 Destinasi Wisata Malam di Medan yang Paling Meriah dan Bagus Banget, Kamu Gak Bakalan Nyesel Liburan Kesini

Ternyata taman bermain ini memiliki 36 wahana bermain sehingga membuat para pengunjung yang datang kesini merasakan keseruan yang tidak akan terlupakan. Tempat wisata Jungleland ini adalah taman bermain yang mempunyai wahana bermain terbanyak di Indonesia.

3. Taman Fathan Hambalang
Jika anda ingin menikmati pemandangan bentang alam yang sangat indah, tempat wisata Taman Fathan Hambalang merupakan jawaban yang tepat.

Tempat wisata ini menawarkan keindahan panorama alam, yang berupa bentang Gunung Gede, Pangrango, hingga Pancar. Di sini pengunjung dapat menikmati panorama matahari terbenam yang sangat mempesona saat sore harinya.

Baca Juga: Terbaru! Tempat Wisata di Bandung yang Cocok Untuk Libur Sekolah dan Akhir Pekan

Pada malam harinya para pengunjung akan dibuat kagum dengan adanya gemerlap lampu sehingga membuat suasana menjadi kian romantis. Dan pengunjung juga bisa bersantai sambil mengambil foto yang Instagramable.

4. Kampung Koneng
Tempat wisata yang memiliki konsep Perkampungan Jepang ini merupakan Kampung Koneng yang ada di Sentul.

Di Kampung Koneng, pengunjung tak hanya bisa menikmati pemandangan alam saja, di sini pengunjung juga bisa memesan makanan enak serta bisa berfoto di beberapa spot unik. Kampung Koneng ini memiliki luas sekitar 2.300 meter yang cukup melegakan.

5. Gunung Ciung
Gunung Ciung ini menawarkan pemandangan dari gunung salak dan kota Bogor, untuk panorama matahari terbenam pun yang ditawarkan sangat memesona. Lokasi Gunung Ciung ini terletak di Kampung Curug, Desa Bojong Koneng, Babakan Madan, Sentul, Bogor.***

Editor: Fachrulrazi

Tags

Terkini

Terpopuler