Terbaru! 5 Destinasi Wisata Kulon Progo Paling Hits dan Bernuansakan Alam yang Harus Kamu Kunjungi

2 April 2023, 14:39 WIB
Air Terjun Setawing/Instagram/@muhammad_ali182 /

JURNALACEH.COM- Berbicara destinasi wisata di Yogyakarta memang sangat menarik dan seakan tidak ada habisnya.

Tanpa kawan-kawan sadari, tempat Wisata Kulon Progo mulai ramai diperbincangkan berbagai kalangan yang menyukai wisata baik lokal maupun mancanegara.

Kulon Progro yang masih dalam wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta ini menyuguhkan banyak objek wisata dengan nuansa alam yang asri.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Kuliner Paling Enak di Jakarta, Lezatnya Ngangenin

Oke, langsung saja JurnalAceh.com sudah merangkum beberapa destinasi wisata untuk kawan-kawan kunjungi di Kulon Progo.

1. Air Terjung Setawing

Air Terjun Setawing merupakan salah satu tempat wisata di Kulon Progo yang mempunyai air terju  yang terletak di perbukitan setinggi 45 meter dari permukaan laut.

Tempat ini selain menyuguhkan pemandangan alam yang asri dan indah juga terdapat spot foto eksotis dari atas gazebo sembari menikmati sejuknya udara.

Baca Juga: Top 8, Tempat Wisata Medan dan Sekitarnya yang Lagi Hits dan Romantis,m

Fasilitas air terjun ini bisa dikatakan masih sangat minim karena kawan-kawan yang hendak berkunjung kesini hanya dapat menemukan beberapa fasilitas umum seperti warung dan toilet saja.

Kawan-kawan yang ingin menikmati tempat ini dapat berkunjung ke Desa Jatimulyo, Kec. Girimulyo, Kab. Kulon Progro, Yogyakarta.

2. Goa Kebon Krembangan

Goa Kebon Krembangan menjadi salah satu tujuan kunjungan wisatawan. Tempat ini menyuguhkan aliran sungai yang diyakini terua mengalir dari mukut goa hingga saat ini.

Baca Juga: Serunya Liburan Sambil Belajar Tentang Seni dan Sejarah di Wisata Edukasi Museum Yogyakarta,

Selain itu, pada sisi kirin maupun kanan goa terdapat banyak tanaman kalapa dan tumbuhan hijau lainnya yang menambah kesejukan dan keasrian tempat ini.

Kawan-kawan yang ingin menikmati keindahan alam tempat ini dapat berkunjung ke Dusun Kembang, Desa Jatimulyo, Kec. Girimulyo, Kab. Kulon Progo, Yogyakarta.

3. Bukit Isis

Bagi kawan-kawan yang suka menikmati sunset maupun sunrise maka Bukit Isis sangat cocok dijadikan tujuan wisata.

Baca Juga: Catat, 2 Tempat Wisata di Semarang, Pas Dikunjungi untuk Healing

Selain dapat menikmati matahark terbit dan tenggelam tersebut, kawan-kawan juga disuguhkan dengan pemandangan alam yang indah dan keasrian alam yang sejuk.

Fasilitas yang terdapat di tempat ini terbilang cukup memadai karena sudah memiliki persewaan rumah gardu pandang, spot foto, kamar mandi, toilet dan area parkir.

Objek wisata alam nan indah yang satu ini tetletak di Nglingho Barat, Pangerharjo, Samigaluh, Kulon Progo Regency, Yogyakarta.

Baca Juga: Top, 3 Tempat Wisata di Malang yang Lagi Hits, Paling Cocok Diajak Keluarga

4. Puncak Kuda Sembrani

Puncak Kuda Sembrani merupakan objek wisata yang menawarkan pemandangan alam yang eksotis dengan berbagai spot foto yang mantap sehingga sangat cocok bagi kawan-kawan pecinta momen atau Fotografer.

Objek wisata ini ramai dikunjungi wisatawan untuk mengabadikan momen sunset ataupun pemandangab alam secara keseluruhan.

Tempat ini sudah memiliki banyak fasilitas seperti papan informasi, warung makan, spot foto, area parkir dan toilet.

Baca Juga: 3 Tempat Wisata Keluarga di Tawangmangu, Paling Cocok Buat Libur Lebaran 2023!

Untuk kawan-kawan yang hendak berkunjung ke tempat yang indah ini maka perlu menelusurinya di alamat Desa Banjarsaei, Kec. Kalibawang, Kab. Kulonprogo, Yogyakarta.

5. Bukit Jangkang

Bukit jangkang menjadi salah satu destinasi wisata si Kulon Progo yang selalu ramai pengunjung baik weekdy maupun weekend.

Objek wisata ini menawarkan keindahan Waduk Sermo dari ketinghian Bukit Jangkang. Tempat ini juga sudah memiliki banyak fasilitas seperti warung makan/ minum, tempat duduk, gardu pandang dan tempat parkir.

Baca Juga: 3 Tempat Wisata Paling Populer di Cianjur, Viewnya Bikin Melongo!

Kawan-kawan yang hendak melakukan kunjungan wisata ke tempat ini segera menemukannya di Dusun Sermo Lor Desa Hargowilis, Kec. Kokap, Kab. Kulon Progo, Yogyakarta.***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

Editor: Farhan Nurhadi

Tags

Terkini

Terpopuler