Ini Lho, 4 Kuliner Khas Batam yang Wajib Kamu Icip dan Dijadikan Cocok Juga Dijadikan Buah Tangan

4 Agustus 2023, 21:57 WIB
Kue Layer Cake / Toko Wahab Blog /

JURNALACEH. COM - Ketika Oleh-oleh atau kerap juga disebut dengan sovenir sudah seperti tradisi usai pulang liburan. Tidak heran jika setiap daerah memiliki ciri khas sendiri yang ditawarkan pada wisawatan.

Begitu halnya dengan Batam. Oleh-oleh yang ditawarkannya pun sangat beragam mulai dari tradisional hingga kekinian. Tentu saja berbagai jenis sovenir ini akan jadi barang bawaan para wisatawan usai ber traveling di kota industri satu ini.

Baca Juga: Menarik! Kuliner Khas Ternate yang Memiliki Cita Rasa Unik Menyerupai Makanan Khas Negeri Sakura

Sovenir yang anda temui di Batam bisa berupa makanan ringan bahkan juga barang berbagai barang branded dengan harga merakyat. Tidak perlu risau Jika ingin membawa oleh-oleh dari Batam

Daripada pusing-pusing JurnalAceh akan coba merangkum sovenir wajib yang bisa kamu bawang pulang. Simak langsung beberapa rekomendasi souvenirnya.

1. Layer Cake

Kue ini kerap disebut dengan lapis legit di Kota Medan. Namun bedanya Layer Cake tampil lebih kekinian.

Dengan varian yang lebih menarik.Batam Layer Cakes merupakan merek Layer Cakes yang paling terkenal dan menjadi incaran para wisatawan.

Untuk outletnya bisa anda jumpai di beberapa mall dan pusat oleh-oleh khas Batam. Harga yang ditawarkan hanya Rp 250.000 saja per kotak.

2. Gong Gong

Kuliner lain yang menjadi favorit para wisatawan adalah Gong Gong. Gong Gong sendiri merupakan jenis kuliner dengan bahan dasar kerang.

Dan biasanya kuliner satu ini disajikan dalam bentuk basah di berbagai restoran.

Namun untuk dijadikan oleh-oleh jangan khawatir, saat ini anda bisa merasakan kenikmatannya melalui keripik Gong Gong.

Banyak sekali saat ini keripik yang menggunakan ekstra Gong Gong untuk mendapatkan citarasa yang sama.

Untuk membelinya anda bisa mengunjungi berbagai pusat oleh-oleh yang ada di Batam. Harganya pun sangat terjangkau hanya sekitar Rp 25.000 per kemasan.

3. Kue Batang Buruk

Berikutnya ada kue tradisional khas Batam. Kue dari olahan tepung gandum dan tepung beras ini memiliki cita rasa yang sangat menarik dengan bentuk yang sangat unik.

Kue ini juga bisa anda dapatkan di toko oleh-oleh yang berada di Batam dengan harga Rp 50.000 saja.

4. Bingka Bakar

Bingka Bakar juga merupakan salah satu oleh-oleh legendaris yang menarik dijadikan buah tangan. Meskipun dibakar tekstur lembut dari bingka masih tetap terasa.

Baca Juga: Ini Dia, 7 Kuliner Khas Purwakarta yang Bikin Kamu Nagih: Langsung Aja Cobain Menu Pilihannya!

Berbeda dengan bingka pada umumnya, oleh-oleh khas Batam ini tersedia dalam berbagai varian mulai dari pandan, keju, coklat, dan aneka varian lainnya. Untuk harga per kotaknya hanya Rp 20.000 saja.

5. Bilis Molen

Nah sovenir satu ini tidak kalah menariknya. Jika molen biasanya berisi pisang, sovenir khas Batam ini malah berisi ikan. Ikan yang digunakan tentunya sudah diolah sebelumnya.

Meskipun memiliki citarasa yang unik jajanan satu ini masih tetap nikmat. Perpaduan antara rasa manis dan gurih yang membuat kue ini berbeda dengan rasa molen pada umumnya.

Harga yang ditawarkan juga sangatlah murah hanya sekitar Rp 19.000 per kemasan.***

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya

Tags

Terkini

Terpopuler