3 Tempat Wisata Terbaru di Boyolali yang Wajib Dikunjungi Tahun 2023, Destinasi Bikin Haru Saking Indahnya

27 Oktober 2023, 16:22 WIB
Wisata puncak/ freepik/ jcomp /

JURNALACEH.COM – Hai sobat wisata! Gimana nih kabarnya? Mendekati akhir pekan pastinya kamu sudah berencana mau liburan kan? Sudah tau mau liburan kemana aja hari minggu nanti?

Bagi kamu yang sedang kebingungan mau hangout kemana akhir pekan nanti, jangan khawatir sobat karena sekarang telah hadir beberapa rekomendasi tempat wisata terbaru yang cocok dikunjungi di Boyolali, destinasinya dijamin seru deh ditambah pemandangan alamnya yang bikin jatuh cinta.

Berikut ini kami berikan beberapa pilihan tempat wisata terbaru di Boyolali antara lain:

1. New Selo

Bagi yang suka dengan keindahan alam pegunungan dan puncak yang indha, tempat wisata yang sau ini cocok banget untukmu. Saat berkunjung kesini, kamu akan disuguhi keindahan alam berupa view pegunungan Gunung Merbabu dan Gunung Merapi dari jarak dekat.

Baca Juga: 3 Tempat Makan Keluarga di Medan, Menunya Murah dan Rasanya Mantap Banget Gak Nyesel Kulineran Disini

Terdapat banyak sekali spot foto instagramable dan ciamik dengan background puncak dan langit yang indha, ditambah lagi dengan suhu udaranya yang sejuk dan bikin adem yaitu sekitar 17–20 derajat celsius karena puncaknya berada di atas ketinggian 1.600–1.800 mdpl.

Bagi yang suka traveling pasti seru banget nih trekking hutan menuju kesini, rasa lelahmu pasti terbayarkan dengan keindahan yang disuguhi tempat ini.

Lokasi : Desa Samiran, Kec. Selo, Kab. Boyolali, Jawa Tengah
Harga Tiket : gratis

2. Bukit Gancik Selo Boyolali

Bukit Gancik juga tak kalah asik untuk dikunjungi saat liburan nih sobat! Bukit Gancik menawarkan keindahan alam yang sungguh luar biasa bagi para pecinta wisata puncak. Saat sampai kesini, kamu akan disuguhi keindahan alam berupa alam pegunungan dengan kabut awal tebal yang menyelimutinya.

Bukti Gancik sendiri merupakan salah satu jalur pendakian pos pertama menuju Gunung Merapi. Bagi kamu yang tidak sempat untuk mendaki Gunung Merapi kamu bisa singgah ke tempat wisata ini saja, destinasi wisatanya juga hampir mirip dengan wisata Dieng yang terkenal dengan wisata Negeri Atas Awan yang indah.

Kebanyakan wisatawan berkunjung kesini untuk menikmati suasana matahari terbit di pagi hari yang begitu menenangkan sambil mengabadikan momen indah dengan berfoto – foto. Bukit Gancik sendiri memiliki ketinggian sekitar 1.850 mdpl dan suhu udaranya sangat sejuk sehingga cocok banget dikunjungi untuk yang ingin piknik di akhir pekan.

Lokasi : Desa Selo, Kecamatan Selo, kab. Boyolali, Jawa Tengah
Harga tiket : Rp 5000 (per orang) Rp 2000 (parkir motor) dan Rp 5000 (parkir mobil)

3. Kedung Goro

Kedung Goro juga merupakan salah satu tempat wisata hits yang bisa dikunjungi saat liburan. Kedung Goro menyuguhi keindahan alam berupa tebing pegunungan dan aliran sungai yang jernih terletak tersembunyi didalam kawasan hutan.

Baca Juga: Ini Dia, 6 Kuliner Indonesia yang Mencuri Perhatian Dunia dengan Kelezatan Tak Tertandingi

Saat sampai kesini, kamu bisa menikmati keindahan alamnya dengan bermain air di sungai Kedung Goronya yang memiliki sumber air yang bersih dan jernih langung dari pegunungan. Tak hanya itu, suasana udaranya juga masih segar banget ditambah lagi background alamnya yang sangat eksotis semakin membuatmu betah berlama–lama liburan kesini.

Lokasi : Desa Bolo, Kec. Wonosegoro, Kab. Boyolali, Jawa Tengah
Harga tiket : gratis.

Nah, itu lah dia rekomendasinya yang harus kamu ketahui, semoga informasi uni dapat bermanfaat.***

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya

Tags

Terkini

Terpopuler