Paling Enak dan Murah, 5 Tempat Makan Lesehan di Kuningan Jawa Barat, Cocok Banget Bareng Keluarga  

4 Februari 2024, 18:46 WIB
Ilustrasi tempat makan/freepick.com/@freepik /

JURNALACEH.COM- Kuningan, Jawa Barat, tidak hanya terkenal dengan keindahan alamnya, tetapi juga dengan kelezatan kuliner tradisionalnya. Salah satu pengalaman kuliner yang wajib dicoba di Kuningan adalah makan di tempat lesehan. Berikut adalah rekomendasi tempat makan lesehan enak dan terjangkau murah yang cocok banget untuk dinikmati bersama keluarga.

1. Saung Ema Kuningan

Rumah Makan Saung Ema dikenal karena menyajikan beragam hidangan khas Sunda yang siap memanjakan perut Anda dan keluarga. Mulai dari nasi liwet, sate ayam, gurame goreng, sayur asem, hingga pepes ikan, semua hidangan disajikan dengan cita rasa otentik yang menggugah selera.

Selain area makan yang nyaman, Rumah Makan Saung Ema juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas tambahan yang menarik untuk dinikmati bersama keluarga.

Baca Juga: Top dan Enak! Ini 4 Tempat Makan di Cibubur yang Paling Dicari saat Berburu Kuliner

Mulai dari gedung acara untuk merayakan acara spesial, kolam ikan yang menambah kesegaran udara, mini zoo yang menarik untuk anak-anak, hingga taman bermain anak untuk menyediakan hiburan tambahan bagi buah hati Anda.

2. Saung Ma' Nioh

Saung Ma' Nioh. Terletak di Jalan Ir. Soekarno, Winduherang, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, rumah makan ini menawarkan hidangan khas Sunda yang lezat dengan suasana yang autentik.

Saung Ma' Nioh dikenal karena menyajikan aneka hidangan khas Sunda yang bisa menggoyang lidah Anda. Salah satu menu andalannya adalah Sate Maranggi, yang terkenal dengan bumbu rempahnya yang khas dan cita rasanya yang lezat. Selain itu, jangan lewatkan juga Tongseng Kambing yang gurih dan menggugah selera.

Baca Juga: Puaskan Nafsu Kuliner Anda Di Jiganasuki: Restoran All You Can Eat ala Jepang Paling Hits di Kota Bandung

Salah satu hal yang membedakan Saung Ma' Nioh adalah konsep bangunan tempat makan yang dirancang menyerupai rumah zaman dahulu di pedesaan.

Suasana makan yang tenang dan alami akan membuat Anda merasa seperti sedang makan di rumah nenek di desa. Bangunan yang terbuat dari bambu dan kayu menambah kesan tradisional dan membuat pengalaman makan menjadi lebih berkesan.

3. Rumah Makan Lesehan Saung Kuring

Rumah Makan Lesehan Saung Kuring telah menjadi legenda bagi para pecinta masakan tradisional sejak berdirinya pada tahun 2004. Terletak di Jalan Raya Linggajati, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan, rumah makan ini menawarkan pengalaman kuliner yang tak terlupakan di tengah keindahan alam yang menakjubkan.

Baca Juga: Cocok Pas Hujan, 4 Kuliner Enak di Bandung dengan Cita Rasa Hangat yang Paling Wajib Dicoba

Rumah Makan Lesehan Saung Kuring menawarkan ragam hidangan khas Sunda yang lezat dan autentik. Mulai dari Ikan Bakar, Karedok, Sayur Asem, Sop Iga, hingga Gurame Asam Manis, para pengunjung dijamin akan memanjakan lidah mereka dengan cita rasa yang menggoda.

Yang membuat tempat ini begitu istimewa adalah penggunaan bahan baku segar dan berkualitas tinggi, langsung diambil dari kolam dan kebun yang tersedia di lokasi. 

4. Rumah Makan Laksana

Rumah Makan Laksana memancarkan kehangatan budaya Sunda dengan nuansa yang kental. Dari dekorasi hingga sajian menu, pengunjung akan merasakan atmosfer keakraban ala rumah Sunda. Suasana inilah yang membuat tempat ini menjadi pilihan ideal untuk makan bersama keluarga, menciptakan momen istimewa yang penuh keceriaan.

Baca Juga: Wow! 3 Tempat Makan Enak All You Can Eat di Bandung yang Dicari Para Pecinta Kuliner Dijamin Ketagihan

Rumah Makan Laksana menawarkan ruangan yang semi terbuka dan area lesehan yang membuat pengunjung merasa lebih dekat dengan alam. Ruangan yang ramai dikunjungi ini menciptakan suasana yang hidup dan penuh semangat. Cocok untuk keluarga besar atau rekan bisnis yang ingin menyantap hidangan lezat sembari bercengkrama.

Rumah Makan Laksana mencakup beragam hidangan khas Sunda yang memikat hati para pengunjung. Beberapa menu favorit yang patut dicoba antara lain gurame goreng, sambal dadak, kari pedas, sayur asem, lalapan segar, ikan bakar kecap, sop iga, dan masih banyak lagi. Setiap hidangan disajikan dengan sentuhan khas dan cita rasa autentik.***

Editor: Farhan Nurhadi

Tags

Terkini

Terpopuler