5 Tempat Wisata Hits di Kota Padang , Cocok untuk Liburan Sekolah dan Tahun Baru Bareng Keluarga

- 24 Desember 2022, 22:17 WIB
Pantai Padang di Purus, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Sumatera Barat. Kota Padang berpotensi diterjang tsunami karena berada di zona gempa bumi Megathrust.
Pantai Padang di Purus, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Sumatera Barat. Kota Padang berpotensi diterjang tsunami karena berada di zona gempa bumi Megathrust. /Portal Bandung Timur/heriyanto/

JURNALACEH.COM- Kota yang terkenal dengan kisah Siti Nurbayanya ini patut dijadikan list untuk liburan menghabiskan waktu bersama keluarga.

Liburan sekolah berbarengan dengan libur natal dan tahun baru, merupakan waktu yang tepat untuk rehat sejenak sembari berkunjung keluar kota.

Menghabiskan waktu untuk menambah kehangatan bareng keluarga, ibu kota Sumatera Barat yaitu Kota Padang menyimpan berbagai macam wisata populer untuk liburan.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Tempat Wisata Malam di Malang yang Estetik Lengkap dengan Spot Foto Kece

Ayo simak apa saja tempat wisata hits yang ada di Kota Padang.

Berikut 5 rekomendasinya dibawah ini.

1. Pantai Air Manis

Siapa yang tidak tahu kisah Malin Kundang? Kisah yang sangat populer mengenai seorang laki-laki yang durhaka kepada ibunya dan dikutuk menjadi batu.

Jika kamu penasaran dengan batu ini, kamu bisa mengunjungi Pantai Air Manis di Kota Padang, Sumatera Barat. Disinilah lokasi batu Malin Kundang berbentuk manusia yang tengah bersujud.

Tidak hanya tempatnya yang ikonik, pantai ini juga diselimuti oleh pasir putih yang sangat indah, cocok dijadikan destinasi wisata bersama keluarga.

Baca Juga: 4 Wisata Kuliner Medan Bikin Ketagihan Cocok Dikunjungi Bareng Bestie Rayakan Tahun Baru

2. Marawa Beach Resort dan Rertaurant

Masih terletak di Pantai Air Manis, restoran ini cocok untuk menyantap kuliner sembari menikmati suasana pantai yang syahdu. Memiliki perpaduan bangunan berkonsep pantai dan resort, marawa restoran adalah lokasi yang tepat untuk menyaksikan sunset indah di kota Padang sambil menghabiskan waktu bersama orang tersayang.

3. Lubuak Rantiang

Tempat wisata hits yang sedang populer di Kota Padang adalah Lubuak Rantiang. Terletak di seputaran Koto Tangah sekitaran Sungai Bangek. Lubuak Rantiang merupakan pemandian air terjun yang masih sangat asri. Namun karena masih baru, akses jalannya belum terlalu bagus.Tempat wisata ini cocok untuk berlibur bersama keluarga sambal berenang atau hanya menikmati panorama alam yang memukau disekitarnya.

Baca Juga: Warga Aceh di Perantauan Salurkan Bantuan ke Korban Gempa Cianjur

4. Bendungan Niagara Koto Pulai

Berlokasi di Koto Panjang Ikua, Kota Padang. Dilihat dari namanya, bendungan ini memang mirip dengan benduangan Niagara di luar negeri. Kamu bisa mengunjungi bendungan ini bersama dengan keluarga karena panorama alamnya yang menakjubkan serasa tengah berada di luar negeri.

Banyak spot foto yang instagramable sehingga jangan khawatir, kamu akan menemukan ragam foto menarik yang cocok dijadikan feed Instagram Bersama keluarga.

5. Jembatan Siti Nurbaya

Jembatan Siti Nurbaya salah satu tempat wisata ikonik di Kota Padang Sumatera Barat. Jembatan ini mengarah ke Taman Siti Nurbaya, tempat Siti Nurbaya dimakamkan.

Baca Juga: Ini 5 Tempat Wisata Alam yang Lagi Populer di Semarang yang Cocok Untuk Liburan Akhir Tahunmu

Memiliki panjang 600 meter, jembatan ini berdiri di atas Sungai Batang Arau. Lokasi ini sangat tepat untuk menyaksikan sunset dengan berlatar Kota Tua Padang. ***

Editor: Farhan Nurhadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah