3 Tempat Makan Malam Keluarga di Jogja, Harganya Murah Meriah dan Viewnya Keren Banget!

- 11 Maret 2023, 16:10 WIB
Mbah Bayan Jogja/IG/@mbahbayanjogja
Mbah Bayan Jogja/IG/@mbahbayanjogja /

JURNALACEH.COM - Yogyakarta dikenal sebagai salah satu kota dengan kuliner enak di Indonesia. Ada banyak tempat makan malam keluarga di Jogja, harganya murah didukung dengan viewnya yang keren.

Penasaran dimana aja tempatnya? Yuk simak ulasan JurnalAceh.com di bawah ini.

Jogja, kota yang terkenal dengan gudegnya ini selalu ramai dikunjungi wisatawan. Pilihan kulinernya pun bermacam-macam mulai dari makanan lokal, masakan nusantara dan makanan kekinian, semuanya ada di sini.

Jadi tak heran, ada banyak tempat makan keluarga di yang nyaman untuk pengunjung dalam jumlah banyak.
Yuk langsung simak rekomendasinya di bawah ini!

Baca Juga: Ini Dia! 4 Kuliner Pasar Gede Solo Rasanya Enak Bikin Lidah Susah Move On

1. Abhayagiri Restaurant

Tempat makan ini cocok banget dikunjungi bersama keluarga untuk menyantap makan malam. Resto ini dikelilingi oleh hamparan sawah dan dekorasi yang elegan. Saat malam hari, lampu-lampu disekitarnya memancarkan sinar yang hangat dan nyaman.

Bahkan, anda juga bisa melihat cahaya lampu kota yang kerlap-kerlip area Prambanan lho.
Ada 2 jenis ruangan yang bisa dipilih yaitu indoor dan outdoor yang bisa anda gunakan sebagai spot menikmati kuliner.

Untuk menunya terdiri dari masakan tradisional seperti bebek kebuli, Onde-Onde Perengan, ayam brangas, cookies and cream dan sebagainya.

Baca Juga: Yuk, ke Taman Safari Bogor, Wisata Edukasi Paling Cocok Dikunjungi Bareng Keluarga!

2. Dapur Warna Resto

Tempat makan ini mengusung konsep wisata edukasi, hiburan hingga kulineran. Bangunannya pun bergaya tradisional dengan bentuk Joglo dan Limasan. Suasananya juga sangat nyaman dan ramah anak.

Bagi pengunjung yang membawa anak, ada area playground jadi si kecil gak akan bosan.
Saat malam hari, lampu-lampu di koridornya dipadukan dengan arsitektur kayu membuat suasana resto ini menjadi semakin hangat.

Menu makanannya pun sangat beragam seperti penyetan, gado-gado, nasi goreng, ayam bakar, ayam sambal matah, sop iga, nasi kebuli sampai minuman kekinian.

3. Mbah Bayan Jogja

Restoran keluarga ini mengusung konsep suasana pedesaan yang khas. Adanya spot kolam ikan diatas tempat makannya tentunya akan membuat kulineran bersama keluarga jadi lebih seru.

Baca Juga: Bikin Ngiler! Ini Dia 5 Kuliner Khas Cirebon Paling Laris di Kalangan Wisatawan

Suasana yang tenang dan damai sangat terasa. Pemandangan asri namun nuanasa modern membuat tempat makan ini sangat cocok dikunjungi bersama keluarga.

Resto ini juga memiliki padepokan beratap daun kelapa dan kursi ayunan. Menu yang ditawarkan adalah masakan khas nusantara dengan harga yang masih ramah dikantong. Misalnya Ayam Bakar Padang, Nasi Goreng Pete, Sop Patin Asam Pedas, Cilok Crispy Balado, Wedangan dan lainnya.***

Update berita dan artikel menarik lainnya di Google News

 

Editor: Fauzi Jurnal Aceh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x