Mahasiswa Kampus Muhammadiyah Galang Dana untuk Pesantren Bustanul Huda yang Terbakar di Abdya

- 5 Mei 2023, 23:48 WIB
Aksi galang dana yang dilakukan oleh mahasiswa di 2 Perguruan Tinggi Muhammadiyah (PTM) untuk membantu pesantren Bustanul Huda yang terbakar
Aksi galang dana yang dilakukan oleh mahasiswa di 2 Perguruan Tinggi Muhammadiyah (PTM) untuk membantu pesantren Bustanul Huda yang terbakar /BEM STKIP Muhammadiyah Abdya/

JURNALACEH.COM - Mahasiswa dari dua Perguruan Tinggi Muhammadiyah (PTM) di Aceh Barat Daya (Abdya) turun ke jalan melakukan aksi galang dana, untuk membantu pesantren Bustanul Huda yang terbakar, Selasa (1/5) lalu.

Para mahasiswa ini terhimpun dalam Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEM), Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) dari Sekolah Tinggi Keguruan Ilmu Pendidikan (STKIP) Muhammadiyah dan Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Muhammadiyah di Abdya.

Koordinator Lapangan, Wahyuda mengatakan aksi galang dana akan dilakukan selama 3 hari. Yakni Jumat, sampai Minggu, atau dari tanggal 5-7 Mei 2023. Para mahasiswa akan turun ke jalan sekitar pukul 14:00-17:30 WIB.

Baca Juga: Cek! Ini Syarat dan Batas Pendaftaran Anggota KIP Abdya

Lokasi penggalangan dana difokuskan pada hari pertama di depan Lapangan Persada Desa Kede Siblah, Kecamatan Blangpidie, Abdya. Lalu pada hari kedua di Lama Inong - Babahrot. Sedangkan pada hari ketiga, penggalangan dana dilaksanakan di Manggeng dan Labuhan Haji.

"Kami berharap masyarakat bisa peka terhadap keadaan saudara-saudara kita yang sedang ditimpa musibah," ujar Wahyuda.

Ketua BEM STKIP Muhammadiyah Abdya Maulia Rahman mengatakan total dana yang terkumpul pada hari pertama galang dana mencapai Rp 1.806.000.

Baca Juga: LSM KOMPAK Mendukung Rencana Pj Bupati Abdya Mengundang Menteri BUMN dan Pariwisata ke Abdya

"Semoga hasil donasi ini dapat sedikit membantu meringankan saudara kita yang terkena musibah kebakaran di Pesantren Bustanul Huda Kede Siblah Kecamatan Blangpidie," ujarnya.

Ia menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang telah menyisihkan rezekinya untuk membantu korban kebakaran. ***

Editor: Ade Alkausar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x