Top 3 Rekomendasi Rumah Makan Padang di Pekanbaru Dengan Menu Andalan yang Bikin Nagih!

- 15 Juni 2023, 15:15 WIB
Kuliner masakan khas Padang / Tangkapan layar Youtube
Kuliner masakan khas Padang / Tangkapan layar Youtube /

Selanjutnya kamu dapat menikmati makan siang dengan kuliner lezat khas minang di Waroenk Pelangi Indah, dengan menu ikan sayur andalan yang enaknya kebangetan.

Gulai kepala ikan menjadi salah satu menu spesial selain daging rendang, hingga aneka lauk masakan Padang lainnya yang sudah sangat terkenal. Seperti dadar telur, ayam pop, dan masih banyak lagi.

Seporsi nasi putih lengkap dengan gulai kepala ikan dapat kami nikmati dengan membayar Rp110.000, meskipun tampak sedikit mahal namun harga tersebut untuk ukuran kepala yang paling besar.

Untuk alamatnya Waroenk Pelangi Indah ada di Jalan Kulim, Pekanbaru, Riau.

3. RM Pagi Sore

Terakhir, Rumah Makan Pagi Sore menjadi tempat makan masakan khas Padang berikutnya yang wajib kamu kunjungi. Selain sudah sangat terkenal dengan aneka kuliner masakan khas minang yang lezat, RM Pagi Sore juga merupakan restoran masakan Padang yang paling populer di Pekanbaru.

Selain rendang daging dan ayam pop yang lezat, gulai tunjang menjadi satu-satunya menu di RM Pagi Sore yang paling fenomenal. Citarasa gurih lemak dari bumbu khas minang, berpadu dengan lembutnya daging sapi yang dijamin bikin siapapun bakal ketagihan.

Ayo nikmati lezatnya masakan khas minang di Rumah Makan Pagi Sore yang alamatnya berada di Jalan Sudirman, Kota Pekanbaru, Riau.

Halaman:

Editor: Cut Ricky Firsta Rijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah